Lihat ke Halaman Asli

Satu Tahun, Tidak Hanya Sekedar Belajar Berjalan...

Diperbarui: 26 Juni 2015   19:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

kompasiana

Ketika sebuah perjalanan, mulai dilakukan, maka jangan pernah melihat sejauh mana kita berjalan. Lihatlah apa yang telah kita lakukan untuk sekeliling kita selama ini. Begitupun dengan sebuah perjalanan media bernama kompasiana. Ya... setahun sudah akhirnya kompasiana eksis. Memang, saya bukanlah termasuk member awal. Bahkan saya baru mengenal kompasiana barulah dalam 1-2 bulan terakhir ini. Satu sampai dua bulan bukanlah waktu yang lama. Ya..anggapan itu sudah sangat biasa terdengar. Itu bagi mereka yang tak pernah mengerti setiap makna pertemuan. Tapi bagi saya, setiap detik begitu berharga. Satu sampai dua bulan menjadi perjalanan hidup bagaimana mengenal dunia jurnalis online (begitu saya sendiri menyebutnya). Menjadi yang terdepan memang tidak mudah. Tapi menjadikan para member lebih merasa hidup dan merasa tertantang kreativitasnya adalah hal terbaik dan menarik. Belum lagi, media ini merupakan media yang sangat memberikan pembelajaran bagaimana menjadi seorang yang kreatif dan aktif. Memberikan wadah yang luas bagi penulis untuk menyalurkan aspirasinya. Yach... akhirnya, sebuah kata harus saya ucapkan. Selamat. Selamat Ulang Tahun yang pertama, Kompasiana..!! [caption id="attachment_108" align="aligncenter" width="100" caption="kompasiana"][/caption] Selamat menjadi media yang menampung kreativitas kita semua. Seganap doa saya haturkan semoga dalam ulang tahun pertamanya ini nanti kompasiana menjelma menjadi media terkreatif seiring dengan tampilan baru. Sesuai filosofinya, tahun pertama adalah tahun yang kan menentukan arah ke depan. Dan sudah terlihat, di depan sana ada harapan yang sangat cerah dan menggiurkan. Sukses selalu untuk Kompasiana! tulisan ini juga bisa dilihat disini




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline