Lihat ke Halaman Asli

Dhafina Alima

SMP Labschool Jakarta

Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram

Diperbarui: 20 September 2019   11:33

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Tanggal 13 September 2019, tepatnya hari Jumat, SMP Labschool Jakarta mengadakan acara peringatan tahun baru. Kelas VII dan VIII (7 dan 8) berada di Auditorium sementara kelas IX (9) berada di masjid.

Di auditorium, kelas VII dan VIII kedatangan pembicara, yaitu Ustadz Imaidaz. Sebelum Ustadz Imaidaz menyampaikan materi, acara ini dibuka oleh MC dari OSIS BARDHASAPTA dan diikuti dengan tilawah Quran dari ROHIS ZIYADATUL KHAYR.

Acara ini diselenggarakan untuk memperingati tahun baru islam, tentu saja. Ustadz Imaidaz menyampaikan materi selama kurang lebih 1 jam 30 menit.  Ustadz Imaidaz memiliki sifat yang humoris sama seperti ustadz Somad yang sekarang ini sedang terkenal. Tentu, ceramah ustadz tersebut tidak membuat kami bosan sama sekali, mungkin ada yang sedikit bosan. Tetapi tidak terlalu bosan karena topik yang dibicarakan disampaikan dengan bahasa dan kalimat yang menarik dan juga lucu. 

Tahun Baru Islam merupakan suatu hari yang penting bagi umat Islam karena menandai peristiwa penting yang terjadi dalam sejarah Islam yaitu memperingati penghijrahan Nabi Muhammad saw. dari Kota Mekkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi. Peristiwa bersejarah itu terjadi pada 1 Muharram tahun baru bagi kalender Hijriyah. Namun Tahun Hijrah Rasulullah SAW dari Mekah ke Madinah itu diambil sebagai awal perhitungan bagi kalender Hijriyah.

Kalender Hijriyah secara resmi belum dimulai ketika zaman Rasulullah S.A.W. Kalender ini hanya dimulai pada zaman Khalifah Arrasyidin kedua yaitu Umar al-Faruq R.A. Ada beberapa saran dari para sahabat untuk penetapan tanggal bagi Madinah ketika itu, ada yang mengusulkan tahun Islam dimulai ketika kelahiran Nabi Muhammad SAW, ada yang mengusulkan awal tanggal Islam ditetapkan pada hari Rasulullah diangkat sebagai nabi dan rasul tetapi pandangan yang menyarankan awal tanggal Islam pada tanggal hijrah Nabi SAW. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline