Lihat ke Halaman Asli

Apakah Tory Burch Gagal Paham tentang Keberadaan Pulau Madura?

Diperbarui: 24 Juni 2015   01:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1393668625895153368

[caption id="attachment_314648" align="aligncenter" width="312" caption="source : www.toryburch.com"][/caption]

Desainer asal Amerika ini dalam koleksinya (2014) mengatakan bahwa : “ Koleksi mereka yang bertemakan  “Madura”  terinspirasi dari Maroko.” Sampai disini saya bingung, apa hubungannya motif batik Madura dengan Negara Maroko. Karena jelas menurut saya Madura itu adalah pulau yang ada di Indonesia –negara kita tercinta ini.

Mulailah saya browsing, googling untuk mengecek apakah ada nama “Madura” lain di belahan dunia ini selain di Indonesia. Tetapi saya tidak berhasil menemukan dan membuktikan bahwa ada “Madura” lain yang berada di wilayah Maroko. Pertanyaannya : kenapa Tory Burch menggunakan nama “Madura” untuk desain koleksinya. Apakah karena nama “Madura” dianggap memiliki arti yang eksotis atau memiliki sense of art yang memiliki nilai jual?

[caption id="attachment_314649" align="aligncenter" width="614" caption="source : www.toryburch.com"]

1393668745218084792

[/caption]



Awalnya, saya dan beberapa teman tertarik mengembangkan kerajinan tas batik untuk kemudian kita jual kepada customers. Judulnya kita bergerak di bidang produk ladies fashion. Untuk itu kita tidak bisa langsung memasrahkan 100% desain produksi kepada pengrajin. Harus observasi pasar untuk melihat desain atau mode yang sedang ‘in’. Karena produk tas batik tersebut sebagian besar dipasarkan di Luar Negri –tempat teman saya bermukim (khususnya di US) jadi hasil akhir harus rapih dan halus buatannya, supaya tidak mengecewakan.

Untuk itu saya dan teman-teman di sini –sebagai  rekanan yang ada di Indonesia, bertanggung jawab langsung dengan pengrajin. Termasuk mencari desain dan motif batik –seperti apakah motif dan desain yang kira-kira bisa diminati oleh customers/pasar di US. Dari mulai pemilihan bahan batik, motif hingga kerapihan jahitan dan lain sebagainya.

Akhirnya selama penjelajahan saya mencari inspirasi desain tersebut, saya menemukan bahwa ternyata Tory Burch menggunakan nama “Madura” sebagai salah satu koleksinya untuk tahun 2014 ini. Dan seperti yang dia katakan di website-nya, bahwa desain “Madura”  terinspirasi dari motif Maroko. Adakah yang bisa menjelaskan keterkaitan antara Madura dengan Maroko? Ataukah desainer Amerika ini ternyata gagal paham tentang letak pulau Madura? Atau hanya mencatut nama “Madura” yang mungkin mempunyai nilai jual dan sense of art?

[caption id="attachment_314652" align="aligncenter" width="496" caption="kiri : Madura by Tory Burch, kanan: karya pengrajin lokal"]

13936689181370200950

[/caption]

Sumber : www.toryburch.com

________________




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline