Lihat ke Halaman Asli

Dewi Nurbaiti (DNU)

TERVERIFIKASI

Entrepreneurship Lecturer

Ada Pesawat VIP, Mau Ke Bali Saya Mendarat Dulu Di Surabaya

Diperbarui: 18 Juni 2015   02:00

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Demi Kintamani, Mendarat Dulu Di Surabaya Baru ke Denpasar

Semangat berangkat dari Jakarta untuk berbagi inspirasi (mengajar) di Pulau Dewata ternyata banyak diselipkan kerikil-kerikil ujian oleh Yang Maha Kuasa. Mulai dari pesawat delay selama 50 menit, hingga yang semestinya mendarat di Denpasar, Bali tapi dialihkan dulu ke Djuanda, Surabaya haha… Hal ini terjadi pada Rabu (27/8).

Alkisah pesawat yang kami tumpangi sudah terbang dengan waktu yang terlambat hampir satu jam. Setelah sampai di atas ubun-ubunnya Pulau Bali, dimana awak pesawat juga sudah menginformasikan bahwa dalam beberapa menit lagi kita akan mendarat di I Gusti Ngurah Rai tapi hal itu tidak terjadi.

Kalau tidak salah dua sampai tiga kali pesawat berputar diatas indahnya Pulau Dewata ini. Setelah itu, beberapa menit kemudian terdengar informasi lainnya yakni dikarenakan ada pendaratan VIP di Denpasar maka pesawat ini pendaratannya dialihkan ke Bandar Udara terdekat yakni Djuanda, Surabaya. Sontak seluruh penumpang terkejut dan berkata-kata mengungkapkan keterkejutannya masing-masing. Termasuk saya, kaget tapi berusaha ikhlas dan pasrah.

Akhirnya kami landing di Djuanda, Surabaya. Setibanya disana kami tidak diperkenankan keluar dari pesawat, karena burung besi ini akan segera mengisi bahan bakar dan bergegas terbang balik ke Denpasar, Bali.

Kurang lebih 30 menit kami berada di dalam pesawat di Djuanda. Tidak lama kemudian pesawat take off dan dalam waktu hampir satu jam berada di awang-awang, akhirnya kami mendarat juga di Denpasar, Bali. Dekat dengan areal pesawat kami berhenti, terlihat pesawat lainnya berwarna kebiruan yang mungkin itulah pesawat VIP yang perlu mendarat lebih dulu dari pada kami, tadi. Ya, urusan kenegaraan memang pasti jauh lebih penting.

Informasi yang beredar, ada pertemuan antara Presiden RI yang baru saja usai masa jabatannya dengan Presiden RI terpilih tahun 2014 ini di Nusa Dua, Bali. Sehingga perlu dilakukan pengawalan ketat mulai dari Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai.

Tidak apa-apa, bahkan ini menjadi pengalaman terbang yang seru :) Flight dari Jakarta dengan tujuan Denpasar, Bali tapi mampir dulu di Djuanda, Surabaya :)

(dnu, ditulis sambil nunggu antrian mandi, 30 Agustus 2014, 11.05)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline