Lihat ke Halaman Asli

Dewi KurniaPutri

S-1 Ilmu Pemerintahan, UNDIP

Mahasiswa KKN Undip Memberikan Edukasi Nilai-nilai Pancasila di Era Pandemi Covid-19 di SDN 19 Halalang

Diperbarui: 9 Agustus 2021   13:41

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

Agam, Kamang Mudiak (1/8) Universitas Dipnegoro menyelenggarakan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim  II Periode 2020/2021 yang terlaksana mulai tanggal 30 Juni - 12 Agustus 2021 dengan mengusung tema "Pemberdayaan Masyarakat di Tengah Pandemi Covid-19 Berbasis pada Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs)". Kegaiatan KKN Tim II UNDIP 2021 diselenggarakan secara offline dengan memperhatikan protocol kesehatan.

Kegiatan KKN yang dilakukan salah satu mahasiswa Universitas Diponegoro, Dewi Kurnia Putri (Ilmu Pemerintahan 2018) adalah Edukasi Nilai-Nilai Pancasila di Era Pandemi Covid-19". Implementasi nilai-nilai pancasila pada masa pandemi ini terlihat menurun. 

Masyarakat lebih cenderung menjadi individu dan egois di era pandemi ini, seperti tidak memakai masker dan berkerumun. Masyarakat seperti tidak mempedulikan orang-orang disekitarnya. Padahal dalam penanganan pandemi ini dibutuhkan kesatuan dari masyarakat agar pandemic covid-19 ini cepat berakhir.

Untuk itu pada kegiatan ini, Dewi Kurnia Putri memberikan edukasi nilai-nilai pancasila di era pandemic Covid-19 untuk mengurangi penyebaran virus kepada murid-murid SDN 19 Halalang. Kegiatan Edukasi dilakukan dengan memberikan materi tentang nilai-nilai pancasila dalam menangani pandemic melalui media poster sehingga kegiatan edukasi mendapatkan antusias besar dari murid-murid. 

Selain memberikan materi edukasi mahasiswa juga melakukan game edukatif bersama murid-murid SDN 19 Halalang yang mana pada game ini murid-murid akan diberikan kertas yang didalamnya terdapat contoh kegaiatan, kemudian murid-murid akan ditanya contoh kegiatan tersebut masuk ke dalam nilai-nilai pancasila sila keberapa.

Pentingya pemahaman implementasi nilai-nilai pancasila terhadap masyarakat diperlukan untuk meyakinkan masyarakat dalam mematuhi kebijakan pemerintah di era pandemic Covid-19. Pemahaman nilai pancasila merupakan hal yang mendasar untuk mengontrol masyarakat tanpa perlu penegakan secara represif kepada masyarakat.

 Maka dengan adanya program edukasi implementasi nilai-nilai pancasila di era pandemic Covid-19 ini diharapkan dapat mencegah terjadinya penyebaran virus dan mencegah terjadinya pelanggaran kebijakan pemerintah

Penulis: Dewi Kurnia Putri (14010118120019/FISIP/Ilmu Pemerintahan

DPL: Fajrul Falah, S.Hum, M.Hum

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline