Lihat ke Halaman Asli

Dewi Puspasari

TERVERIFIKASI

Penulis dan Konsultan TI

Ketika Nola, Widi, dan Cynthia Bereuni dalam Be3 di Panggung The 90's Festival

Diperbarui: 13 Agustus 2024   04:57

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Nola, Widi, dan Cynthia nampak kompak bernyanyi dan menari (Dokumentasi Pribadi)

Tahun 90an AB Three yang digawangi oleh Riafinola Ifani Sari (Nola), Widi Mulia Sunarya (Widi), dan Lusi Rahmawati (Lusi) ini sangat berjaya di festival musik. Setelah memenangi Asia Bagus, mereka langganan juara festival musik Asia dan Eropa. 

Kemudian terjadi perubahan personel, Lusi digantikan Cynthia Lamusu. Karier AB Three sempat mengalami pasang surut, lalu berubah nama menjadi Be3. Di panggung The 90's Festival 2024 ini mereka tampil lagi, membawakan sejumlah nomor hits mereka.

Trio Be3 tampil di hari kedua, Minggu (11/8) di Gambir Expo Kemayoran. Animo penonton terhadap trio hits 90an ini masih tinggi, baik mereka yang besar bersama lagu-lagu AB Three maupun yang baru mengenal lagu-lagu mereka.

Penonton mulai mengerumuni panggung utama The 90's Festival. Personel Be3 satu per satu masuk ke panggung. Dan tanpa banyak basa-basi mereka langsung menggebrak dengan tembang cover Terserah Boy yang dipopulerkan oleh Atiek CB. Lagu ini dibawakan mereka dalam bahasa Inggris dengan judul Into the Heat. Tembang ini ada dalam album pertama mereka berjudul Cintailah Aku.

Penonton mulai 'panas' dan ikut bernyanyi ketika Nola, Widi, dan Cynthia menampilkan Nyanyian Cintamu. Sambutan makin bergemuruh ketika lagu Suaramu dibawakan. Kemudian disusul tembang Cintailah Aku.

Nola tampil fresh (Dokumentasi Pribadi)

Widi masih lincah menari (Dokumentasi Pribadi)

Cynthia si anak bungsu terakhir bergabung dengan Be3 (Dokumentasi Pribadi)

Meski fisik sudah berubah dan usia juga tak lagi muda, personel Be3 tetap lincah dan energik di atas panggung. Mereka menghemat waktu untuk berkomunikasi dengan penonton karena durasi pertunjukan tiap musisi yang terbatas di ajang festival ini.

Suasana menjadi sendu ketika Lusy menyapa di layar. Rupanya ia sekarang tinggal di luar negeri sehingga tidak bisa bergabung di pertunjukan reuni ini. Tak lama tembang Kerinduanku mengalun. Konsep panggungnya dibuat mirip dengan video klipnya, yakni dengan berpayung. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline