Lihat ke Halaman Asli

Dewi Puspasari

TERVERIFIKASI

Penulis dan Konsultan TI

Slipknot Kembali Agresif Lewat Tembang Anyarnya "The Chapeltown Rag"

Diperbarui: 5 November 2021   23:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Slipknot is back...
Dengan tembang yang menggebrak
Tetap cadas meski usia personel terus bertambah
Vibe-nya dark dan brutal ala album lawas

Usai rapat online, mata terasa lelah dan energi seakan terkuras. Lalu ada dorongan membuka Youtube, dan kejutan. Ada tembang Slipknot yang masih hangat. Baru rilis sekian jam. Kuperdengarkan berulang dan energiku seakan-akan kembali terpompa.

"The Chapeltown Rag" judulnya. Lewat tembang ini Slipknot seakan-akan menolak tua.

Corey Taylor suaranya mulai kembali membaik. Di sini ia kembali menunjukkan kualitas vokalnya yang apik. Ia melakukan berbagai teknik growl dan scream dalam tembang ini yang terdengar agresif.

Ya, lagu ini terasa brutal dan agresif baik dari segi vokal dan musiknya. Untuk musiknya terasa layering-nya. Sementara dari segi ambience dan vibe-nya, mengingatkan pada tembang-tembang album lawas Slipknot yang brutal, album kedua Slipknot alias "Iowa", seperti nuansa dalam tembang "Skin Ticket" dan "I Am Hated".

Ini sungguh menyenangkan. Rasanya bernostalgia dengan versi lawas dan anyar dari band Slipknot.


Tembang "The Chapeltown Rag" ini memiliki lirik yang pedas dan satir. Menurut saya makna lagu ini adalah jangan mudah percaya dengan apa yang ada di dunia maya. Karena bisa jadi apa yang ada di media sosial adalah hanya manipulasi. 

Cek dan ricek, karena bisa jadi dirimu hanya jadi korban hoaks dan manipulasi. Liriknya juga berisi tentang pencarian jati diri.

Read All About It
If You Want To Know
Read All About
What They Want You To Know

Everything Is God Online
And It's As Evil As It Gets 

... (lirik oleh Slipknot)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline