Lihat ke Halaman Asli

Dewi Puspasari

TERVERIFIKASI

Penulis dan Konsultan TI

"Any Day Now" Membuka Gelaran Europe on Screen 2021

Diperbarui: 15 September 2021   20:34

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keluarga Ramin merasa bahagia hidup di Finlandia tapi permohonan suaka mereka ditolak | Sumber gambar:IMDb

Mulai hari ini, Rabu (15/9) Europe on Screen alias Festival Film Uni Eropa hadir kembali. Seperti tahun lalu  Europe on Screen tayang secara virtual. Ada 54 film yang terbagi atas film panjang dan film pendek, film fiksi dan juga dokumenter  dari berbagai negara Eropa yang bisa disaksikan gratis hingga tanggal 27 September 2021.

Tahun ini merupakan tahun ke-21 Europe on Screen (EoS) dihelat di Indonesia. Biasanya kegiatan ini diadakan di beberapa kota secara tatap muka, hanya selama pandemi ini EoS diadakan secara virtual.

Selain pemutaran film, acara festival tahunan ini juga dimeriahkan dengan workshop berkaitan dengan sinema dan ngobrol bareng  dengan sutradara film tersebur. Workshop dan sesi QnA ini juga bisa diikuti secara cuma-cuma.

Membuka acara Europe on Screen 2021, adalah film dari Finlandia berjudul "Any Day Now" alias "Ensilumi". Film berdurasi 82 menit ini bercerita tentang keluarga imigran dari Iran yang selalu was-was dideportasi.

Film yang disutradarai oleh Hamy Ramezan ini bercerita tentang sebuah keluarga asal Iran dengan dua anak, Donya dan Ramin. Mereka tinggal di kawasan pengungsi di Finlandia.

Ramin suka menjelajahi hutan | sumber gambar: New Eropa Sales


Mereka keluarga yang hangat dan berbahagia. Ramin sangat senang selama liburan sekolahnya dan siap untuk memasuki ajaran baru.  Teman-teman barunya menyenangkan. Hingga sebuah masalah menghampiri mereka berkaitan dengan permohonan suaka mereka yang ditolak.

Film ini ditulis oleh Hamy Ramezan bersama Antti Rautava berdasarkan pengalaman yang dialami keluarganya beberapa dekade lalu, ketika mereka menjadi imigran karena berlangsung pertempuran antara Irak dan Iran. Ia yang waktu itu masih kecil, merasai trauma dan perlu waktu beradaptasi di tempat baru.

Film ini dibintangi oleh aktor aktris berdarah Iran dan Finlandia. Mereka di antaranya Shahab Hosseini, Aran-Sina Keshvari, Shabnam Ghorbani,  Kimiya Eskandari, dan Laura Birn.

Film ini dikemas secara lugas, apa adanya, menggambarkan realitas yang ada di sekeliling. Panorama indah alam Finlandia turut dihadirkan. Film ini juga berhasil menangkap emosi para pemainnya tanpa berlebihan.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline