Lihat ke Halaman Asli

Dewi Puspasari

TERVERIFIKASI

Penulis dan Konsultan TI

Ketika TVRI Makin Disukai

Diperbarui: 19 Januari 2020   11:51

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

TVRI Klik yang bisa ditonton secara streaming via hape (skrinsut dari apps TVRI Klik)

Sejak dua tahun terakhir ini aku lebih sering menyaksikan TVRI jika dibandingkan dengan stasiun TV lainnya. Harus diakui memang TVRI banyak mengalami perubahan ketika di bawah pimpinan Helmy Yahya. Alhasil banyak kalangan yang terheran-heran ketika posisinya sebagai Direktur Utama TVRI dicopot. Apa saja sih perubahan yang terjadi selama beberapa tahun terakhir?

Aku mulai memerhatikan perubahan program acara di TVRI ketika mereka mulai menayangkan kembali serial televisi lawas yang dulu banyak peminatnya. Kedua serial tersebut yaitu "Oshin" dan "Little House on The Prairie". Dulu aku rajin menontonnya ketika masih tayang pada hari Sabtu malam, sebelum kemudian diubah menjadi siang hari. 

Dari situ aku melihat ada beberapa program acara yang menarik selain "Dunia dalam Berita" yang sampai sekarang juga masih sering kutonton. Ada program tentang jelajah kopi yang menjelaskan beragam jenis kopi dari berbagai daerah; "Pentas Tradisi" yang berisikan pertunjukan wayang wong alias wayang orang, juga program-program yang menampilkan keindahan alam dan kekayaan budaya nusantara. 

Beberapa hari lalu aku melihat TVRI memutar acara kompetisi tari Asia yang menarik. Ada beragam tari  yang selama ini tak kukenal. Menarik.

Stasiun ini juga pernah memutar kembali mini serial lawas, yakni "Siti Nurbaya", "Keluarga Cemara", dan "Sengsara Membawa Nikmat".  Film-film serial  lawas yang diputar di TVRI kaya akan pesan moral dan masih enak dinikmati pada era saat ini. Stasiun yang didirikan tahun 1962 ini juga menjadi stasiun resmi yang memutar Asian Games 2018 dan kini mereka juga memutar "Liga Inggris", pertandingan bulu tangkis, dan program yang kaya pengetahuan yang diambil dari "Discovery Channel". 

Nah, siaran langsung pertandingan bulu tangkis dan "Discovery inilah" yang menurutku kini adalah keunggulan kompetitif TVRI, selain acara-acara yang menampilan keunggulan tiap daerah.  TVRI kini juga bisa ditonton secara streaming lewat TVRI Klik meski kadang-kadang masih terjadi kesalahan di aplikasinya saat memutarnya. 

Apabila misalkan memang perlu terjadi perombakan direksi, aku berharap kualitas TVRI tetap terjaga, syukur-syukur makin bertambah. Dua program TVRI yaitu siaran langsung pertandingan bulu tangkis dan acara 'Discovery' mudah-mudahan tidak dieliminasi. 

Pasalnya, bulu tangkis adalah olah raga favorit dan andalan Indonesia yang atlet-atletnya banyak memberikan kontribusi dan menularkan inspirasi ke generasi muda untuk meneruskan tradisi emas di Olimpiade dan tradisi juara di kejuaraan bulu tangkis bergengsi lainnya. Apalagi TVRI banyak ditonton di berbagai penjuru daerah, sehingga semangat dan sportivitas dalam pertandingan bisa disebarkan di seluruh Indonesia. 

Demikian pula halnya dengan 'Discovery'. Aku lumayan sering menontonnya. Ada banyak wawasan menarik yang kudapat seperti cara membangun rumah pohon yang nyaman dan nampak artisitik.

Kemudian ada proses pembuatan barang-barang yang nampak sepele tapi terjadi melalui berbagai tahapan dan menggunakan mesin-mesin yang canggih, seperti membuat jarum. 

Lalu ada juga tayangan yang menjelaskan upaya nelayan modern untuk menangkap lobster dalam jumlah besar. Mereka menggunakan teknologi sehingga bisa memerkirakan lokasi lobster yang tepat. Tayangan ini bermanfaat dan memberikan inspirasi. 

Ya dengan adanya konflik di manajemen TVRI semoga tak memengaruhi kualitas siaran TVRI ke depannya. 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline