Salah satu usaha yang dituntut untuk lincah dan tangkas dalam menghadapi berbagai perubahan adalah perbankan. Selama lima tahun terakhir perbankan di Indonesia rajin berinovasi agar tetap eksis. Bank Ganesha pun paham akan perubahan kebutuhan masyarakat tersebut. Aplikasi mobile bernama Bangga pun jadi jawabannya, sebuah aplikasi yang bukan sekedar memberikan layanan perbankan, melainkan juga lifestyle. Oleh karena perbankan masa kini adalah bagian dari lifestyle.
Jasa perbankan selalu menarik untuk diamati karena usaha ini sangat dinamis, termasuk di Indonesia. Cara perbankan dalam menggaet calon nasabah dulu dan kini tentunya berbeda. Kebutuhan masyarakat terhadap perbankan pada sepuluh tahun lalu dan zaman milenial ini juga terasa perbedaannya.
Sebelum penetrasi internet yang mudah dan cepat di Indonesia, bank-bank mengandalkan kantor cabang yang tersebar dimana-mana dan juga keberadaan anjungan tunai mandiri (ATM) yang banyak. Mereka pun banyak berinvestasi di sana. Ada rasa bangga bagi sebuah bank jika ATM-nya mudah ditemui dimana-mana. Namun, perkembangan teknologi informasi komunikasi (TIK) dan penetrasi internet cepat mengubah semuanya dalam waktu cepat.
Setelah era internet cepat maka bermunculan internet banking. Dengan mengetik alamat e-banking maka nasabah sebuah bank tidak perlu lagi mengantri panjang di counter bank. Cukup dengan klik, klik, klik, maka uang pun terkirim dengan cepat. Beli pulsa, bayar tagihan listrik, bayar biaya pendidikan pun semuanya cukup dengan sambungan internet dan alamat e-banking.
Pada era internet banking, pola perilaku masyarakat mulai berubah, terutama di kalangan usia 25-40 tahun, yang kegiatannya di kantor sering terpapar dengan internet. Namun pada masa-masa awal penggunaan internet banking, kebutuhan untuk mengambil uang tunai di ATM masih besar dan sering. Aku dulu biasanya mengambil uang seminggu sekali terutama pada Jumat sore untuk kebutuhan seminggu ke depan.
Pola perilaku masyarakat pun lagi-lagi berubah dengan semakin mudah dan murahnya mendapatkan ponsel pintar. Aplikasi mobile perbankan pun mulai dikembangkan agar masyarakat tak perlu lagi mengetik alamat. Cukup dengan satu klik maka layanan perbankan itu hadir.
Pesaing bank masa kini bukan hanya bank-bank yang teknologinya canggih, melainkan juga fintech yang jumlahnya makin banyak meski aturannya belum fix. Kini tak penting lagi punya banyak kantor cabang dan ATM dimana-mana. Masyarakat perlu bank yang mampu memberikan layanan lewat ponsel kesayangannya. Agar sebuah bank eksis maka layanan perbankan saja tak cukup. Aplikasi mobile juga dituntut mampu memenuhi lifestyle penggunanya seperti Bangga dari Bank Ganesha yang dirilis resmi pada 3 April 2018.
#SemuaBisaBangga, Aplikasi Mobile untuk Memenuhi Lifestyle Kamu
Bank Ganesha patut berbangga dengan pencapaiannya meraih penghargaan Indonesia Excellent Quality Award 2018 untuk kategori The Most Improvement Banking in Service & Customer Satisfaction serta Indonesia Information & Technology Award - I - 2018 untuk kategori Platinum dan The Big 10. Penghargaan ini membuktikan bahwa bank Ganesha sadar dan paham bagaimana memanfaatkan teknologi infomasi untuk meningkatkan layanannya dan mendekatkan diri ke nasabahnya.
Apa saja keistimewaan apps mobile Bangga? Aplikasi mobile ini dipromosikan dapat mengubah hidup Kamu. Nasabah dapat menikmati layanan perbankan yang disebut G-Online seperti mengetahui saldo, melakukan transfer dan melakukan pembayaran tagihan dengan mudah. Aplikasi ini juga terhubung dengan layanan GMoney untuk berbelanja elektronik dan melakukan kegiatan menarik lainnya.
Coba dulu yuk apps Bangga!