Lihat ke Halaman Asli

Dewi Puspasari

TERVERIFIKASI

Penulis dan Konsultan TI

Sambut Even Lari Bersama Satwa di Taman Safari Prigen

Diperbarui: 10 Februari 2016   18:39

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Siap Lari Ditemani Gajah? (Gambar dari youtube channel Taman Safari Indonesia II Prigen)"][/caption]

Olah raga lari memang menjadi favorit masyarakat urban dalam beberapa tahun terakhir. Beragam even lari yang dihelat ramai peminat. Bahkan berbagai even lari menjadi atraksi wisata tersendiri dan dikemas unik. Nah, jika Anda pecinta lari tiada salahnya mencoba Safari Run. Even lari ini sangat unik karena peserta tidak hanya berlari sambil menikmati kesejukan dan panorama indah Taman Safari Prigen, melainkan juga  bertatap muka dan diberi semangat oleh satwa Safari Prigen.

Berlari bersama satwa ini bukan kali pertama diselenggarakan. Tahun lalu Safari Run pertama dihelat dan sukses menarik animo sekitar 1200 pelari dari berbagai kota di Jawa Timur. Diperkirakan 17 April mendatang akan menyedot lebih banyak peserta karena ajang lari 8 kilometer ini seru dan unik.

 [caption caption="Siap-siap Yuk Safari Run pada 17 April 2016 (sumber:presentasi)"]

[/caption]

Apa saja keseruan Safari Run di Taman Safari Prigen ini? Selain medannya yang sejuk, berhawa segar, dan memiliki pemandangan indah berlatar Gunung Arjuno, Anda akan bertemu, diberi semangat, bahkan bisa berfoto bareng para satwa saat berlari. Akan ada hewan-hewan seperti gajah, jerapah, burung jenjang bermahkota  yang  Anda temui sehingga suasana berlari akan semarak.

 [caption caption="Jerapah Siap Memberi Semangat Para Peserta Safari Run (Gambar dok. Anita Maria)"]

[/caption]

Dari segi keamanan dan keselamatan peserta, pihak Taman Safari Prigen telah menyiapkannya dengan seksama sehingga para peserta Safari Fun Run tak perlu kuatir. Para satwa yang akan menemani pelari  akan dipersiapkan terlebih dahulu. Selain itu juga ada para keeper untuk berjaga-jaga dan mengawasi jalannya Safari Run.  

Eits tertarik untuk ikut Safari Run ini, tetapi belum tahu lokasi Taman Safari Prigen? Taman Safari Indonesia II ini terletak di Prigen, Pasuruan, tepatnya di desa Jatiarjo di lereng Gunung Arjuna dengan lahan seluas 350 hektar. Safari Prigen ini populer sebagai tempat wisata di Jawa Timur yang perlu dikunjungi di kalangan wisatawan terutama wisatawan dari berbagai kota Jawa Timur.

 [caption caption="Ashrully Setia Yudanto, Marketing Communication Manager Mempromosikan Safari Prigen di Beezy Kaffe (dokpri)"]

[/caption]

Apabila Anda berangkat dari bandara Juanda Sidoarjo, maka setelah menumpang bus Damri ke Terminal Purabaya, Bungurasih, maka Anda bisa naik bus menuju Malang. Anda kemudian turun di jalan raya Surabaya-Malang setelah Pandaan di pintu gerbang Taman Safari Prigen yang seperti dua gading raksasa. Sedangkan jika berangkat dari pusat kota Malang, maka Anda tinggal naik bus atau membawa kendaraan pribadi ke arah Pandaan. Jangan kuatir jika tidak membawa kendaraan pribadi, karena tersedia bus safari bagi pengunjung.

 [caption caption="Gerbang Taman Safari Indonesia II Prigen Jatim yang Seperti Gading Raksasa (Gambar dari Youtube Channel TSI II Prigen)"]

[/caption]
Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline