Lihat ke Halaman Asli

Devira Sari

Psikolog Klinis

Penyebab dan Jenis Psikosomatis

Diperbarui: 30 Agustus 2020   23:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

PENYEBAB PSIKOSOMATIS

1. Daya Tahan Terhadap Tekanan Psikologis Rendah

Orang yang tidak pernah dihadapkan pada situasi stresful, biasanya memiliki daya tahan terhadap stres yang rendah. Ketika kena stres sedikit saja akan memicu terjadinya psikosomatis.

2. Lingkungan 

- Tuntutan semakin tinggi sementara kemampuan tidak dapat mengimbangi.

- Lingkungan yang mengancam, menyakitkan, mengganggu.

- Ketidakmampuan beradaptasi dengan perubahan

3. Faktor Kognitif

Menurut Lazarus, stres dipengaruhi oleh penilaian kognitif dan interpretasi terhadap suatu kejadian (primer), serta keyakinan akan kemampuan diri untuk menghadapi masalah secara efektif (sekunder).

Jika seseorang merasakan suatu kejadian sebagai hal yang mengancam, maka ia akan mengalami stres. Dan akan semakin stres jika ia tidak yakin mampu untuk menyelesaikan masalah tersebut. Maka kemungkinan terkena psikosomatis lebih besar.

Namun, jika orang tersebut tidak menganggap suatu kejadian sebagai hal yang mengancam, maka ia tidak akan stres. Atau jika pun ia menganggap suatu kejadian sebagai hal yang mengancam dan ia yakin mampu menyelesaikannya, maka ia juga tidak akan stres. Dengan begitu, kemungkinannya terkena psikosomatis akan lebih kecil.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline