Lihat ke Halaman Asli

Devi Probosari

Buruh Pabrik Cinta Damai

Jangan Sedih

Diperbarui: 16 Juli 2015   15:05

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bontang, 16 Juli 2015

 

Jangan bergantung pada manusia. Jangan.

Karena hal semacam itu hanya akan mengecewakan kamu. Ketika kamu berharap pada satu pijakan yang gontai, pada bahu yang masih bersandar, maka bersiaplah untuk bersedih. Karena hanya Tuhan yang bisa. Dia yang mampu menyediakan segala untukmu, bahkan sebelum kamu tahu bahwa kamu membutuhkannya.

Jangan bergantung pada makhluk-Nya. Jangan.

Bahkan pada kawan sekamar atau seranjangmu. Kamu tidak pernah bisa berharap, tidak akan pernah ada kesempatan untuk berprasangka.

Ekspektasimu tentang orang lain, tentang makhluk-Nya,tentang sesamamu hanya akan menjatuhkanmu. menyakiti kesadaranmu. Melukai kewarasanmu. Aku tahu dengan sangat pasti tentang itu.

Jangan terluka karena manusia. Jangan.

Jangan bersedih karena perilaku manusia. Jangan mau dilemahkan karena mereka yang disekitarmu. Karena itu hanya akan membodohi nyata dan mayamu. Hanya menipu batas sadar dan warasmu. Mereka tidak cukup layak mendapat air matamu.

Jangan Jatuh, Jangan dilemahkan hanya karena prasangkamu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline