Lihat ke Halaman Asli

Devina Araminta

Mahasiswa Perencanaan Wilayah dan Kota

Mencari Tahu Seberapa Pentingnya Pembangunan Ekonomi Daerah

Diperbarui: 21 November 2022   22:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

  • Definisi Singkat Pembangunan Ekonomi

Berdasarkan definisinya pembangunan ekonomi adalah suatu proses dari pembangunan yang terjadi secara terus menerus di mana bersifat memperbaiki serta menambah segala sesuatu menjadi lebih baik lagi. 

Dengan adanya proses pembangunan ini diharapkan adanya kenaikan dari pendapatan rill masyarakat yang berlangsung untuk jangka panjang. Proses dari pembangunan umum dicirikan dengan adanya perubahan pada masyarakat meliputi teknologi serta pola pikir dari masyarakatnya maupun dari lembaga.

Menurut Karl Seidman pembangunan ekonomi di artikan sebagai proses menciptakan juga memanfaatkan aset fisik, manusia, sosial, serta keuangan guna menghasilkan kesejahteraan ekonomi serta kualitas hidup yang jauh lebih baik dan juga dibagi lagi secara luas untuk suatu komunitas maupun wilayah. 

Menurut Choirullah (2007) mengatakan bahwa sektor-sektor ekonomi yang berlangsung pada setiap daerah di wilayah Indonesia harus disesuaikan dengan potensi maupun prioritas pada masing-masing daerah, oleh sebab itu keseluruhan dari pembangunan merupakan satu kesatuan yang utuh guna mewujudkan pembangunan nasional.

Pada proses pembangunannya, pembangunan ekonomi ini terjadi secara terus menerus dan bersifat dinamis. Pembangunan ekonomi juga memiliki pertimbangan dalam pertambahan penduduk pada perubahan mendasar pada struktur ekonomi di suatu negara dan juga pada pemerataan pendapatannya. Pembangunan ekonomi pada umunya di dukung dengan adanya penanaman modal, penggunaan teknologi, kemampuan organisasi, penambahan pengetahuan dan juga peningkatan keterampilan.

Terdapat hal-hal yang dapat dilakukan guna meningkatkan pembangunan ekonomi, yaitu menjaga sarana dan prasarana yang ada, melek dengan teknologi baru, berinvestasi pada pasar modal, membeli obligasi, mendanai UMKM Indonesia, dan meningkatkan keterampilan dan pendidikan masyarakat guna menjadi tenaga kerja yang baik. 

Adapun contoh-contoh dari pembangunan ekonomi di Indonesia yaitu pada pembangunan secara fisiknya berupa gedung perkantoran, pertokoan, jalan tol, jalan raya, pelabuhan, bandara, dan lain sebagainya. Sedangkan pembangunan ekonomi yang non fisik berupa teknologi, listrik dan lain sebagainya.

Pada pembangunan ekonomi terbagi menjadi dua yaitu pembangunan ekonomi nasional dan pembangunan ekonomi daerah. Tetapi di sini yang akan kita bahas secara rinci adalah pembangunan ekonomi daerah.

  • Gambaran Umum Pembangunan Ekonomi Daerah

Pembangunan ekonomi daerah adalah suatu proses yang di mana proses tersebut yang mencakup pembentukan intitusi-institusi baru, identifikasi pasar-pasar, pembangunan industri-industri yang alternatif, alih ilmu pengetahuan, pembangunan perusahaan baru, dan juga perbaikan kapasitas tenaga kerja yang sudah ada guna menghasilkan suatu produk maupun jasa yang lebih baik lagi.

Dikutip pada buku karya Lincolin Arsyad yang berjudul "Ekonomi Pembangunan" menyatakan bahwa Pembangunan ekonomi daerah merupakan proses di mana masyarakat dan pemerintah daerah bersama-sama dalam mengelola sumber daya yang ada serta membentuk suatu pola kemitraan antara sektor swasta dengan pemerintah daerah guna menciptakan suatu lapangan kerja baru serta merangsang perkembangan dari pertumbuhan ekonomi dalam wilayah tersebut. 

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline