di era digital saat ini mengalami banyak perubahan dari beberapa aspek kehidupan manusia. Kebiasaan manusia pun mengalami perubahan menjadi serba digital yang memudahkan setiap individu dalam melakukan suatu hal yang dapat berupa kegiatian. Kegiatan tersebut termasuk juga kegiatan transaksi jual beli yang dapat dilakukan oleh siapapun melalui lapak digital. Hampir semua orang dapat merasakan dampak tersebut baik dampak positif maupun negatif.
Dampak positifnya adalah kita lebih mudah dalam menjajakan produk kita ataupun kita dapat mudah untuk mendapatkan produk yang kita inginkan hanya melalui media digital, tentu hal itu sangat membantu bagi kita yang tidak punya banyak waktu untuk meluangkan waktu untuk berbelanja di pasar tradisional mau pun supermarket. Namun dampak negatif nya banyak pedagang maupun toko yang mengalami penurunan omset karena kalah saingan harga dengan e commerce yang memberikan fasilitas promo serta gratis ongkir.
Banyak e commerce di indonesia yang melakukan promosi besar-besaran sehingga menarik daya minat masyarakat akan suatu produk tersebut. Namun tidak dipungkiri bahwa kebutuhan pokok individu seperti halnya sembako masih melakukan transaksi secara konvensional yang berada di sekitar kita. Hal tersebut didasari oleh tenggang waktu yang tidak efektif apabila kita membelanjakan kebutuhan tersebut melalui media digital yang memerlukan proses pengiriman 1-2 hari.
Namun jika hanya transaksi kebutuhan sekunder banyak orang yang sudah beralih ke perbelanjaan digital, tentu hal tersebut merupakan suatu perubahan yang cukup besar bagi aktivitas transaksi jual beli masyarakat saat ini.
Kemajuan teknologi saat ini memang patut kita syukuri karena telah membawa masyarakat menuju kehidupan yang lebih modern.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H