Lihat ke Halaman Asli

Deti MTsN 3 Sleman

Staff Humas MTsN 3 Sleman

Karya Inovasi MTsN 3 Sleman Raih Perunggu di Inggris

Diperbarui: 23 Juni 2023   09:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumen Pribadi

Sleman  -- Pada ajang internasional, prestasi luar biasa berhasil ditorehkan Tim Riset MTsN 3 Sleman. Inovasi Komik sebagai mitigasi bencana untuk anak usia dini berhasil meraih perunggu pada lnternational Greenwich Olympiad yang diadakan oleh North London Grammar School yang berada di London, Inggris.

Tim Riset MTsN 3 Sleman yang diketuai oleh Oricha Nuri Athallah (8B), beranggotakan Benzimo Ibranata Timbul (7A) dan Azahra Calista Putri (7B) melakukan riset sejak Februari hingga Maret 2023. Penjurian dilakukan secara online melalui zoom pada 3 Juni 2023 lalu dan pengumuman pemenang untuk peserta online pada Kamis (22/6/2023) melalui email.

Kepala MTsN 3 Sleman Suwardi, S.S, M.Pd mengaku sangat bangga atas torehan prestasi tim riset MTsN 3 Sleman. "Saya sangat bangga atas kemenangan tim MTsN 3 Sleman menjadi juara 3 di ajang riset internasional. Kemenangan ini menunjukkan bahwa MTsN 3 Sleman memiliki bakat-bakat yang berharga di panggung global. MTsN 3 Sleman akan terus mendorong inovasi-inovasi dari para siswa," tandas Kamad.

Sumber gambar: dokpri

"Bukan hal yang mudah bagi anak seusia mereka untuk berinovasi, melakukan penelitian, mempresentasikan penelitian mereka di hadapan para juri dan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan juri dalam Bahasa Inggris. Namun, dengan kemenangan ini membuktikkan bahwa mereka mampu menaklukan itu semua," ungkap guru pembimbing tim riset Deti Prasetyaningrum, S.Pd.

Siti Zaujah Damayanti, S.Pd guru pembimbing 2 menambahkan bahwa Azahra sangat berbakat dalam membuat komik. "Dari segi Teknik dan keindahan, Ara termasuk anak yang memiliki kemampuan lebih dari siswa lainnya. Kemampuannya terasah karena setiap hari dia selalu menggambar. Tidak ada kata bosan dalam hal menggambar, apalagi menggambar ilustrasi komik," tuturnya.

Saat ditemui, Ketua Tim mengaku panik sesaat sebelum penjurian. "Waktu itu sempat ada kendala teknis sebelum memulai presentasi jadi rasanya greget banget, dag dig dug nggak karuan karena ditunggu judges nya. Setelah pindah ke laptop cadangan jadi lumayan enjoy," tutur Oricha. (dee)




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline