Kamu tak harus bercerita untuk dibilang tahu
Membungkam mulut tak berarti dirimu bisu
Menutup mata tak artikan buta
Pun berdiam bukanlah mati
Kamu berarti
K'rna tak' semua cerita harus bicara
Tak semua puja jadikan dewa
Jika nyatanya sandiwara
Biarkan saja waktu membawanya
Biarkan saja tanya menghampirinya
Menantimu tuk' menjawabnya
Bukan, kamu bukan dewa
Manusia bijak, itu dirimu
Merendah bukahlah rendah
Bisu dan diammu adalah tahu
Tanpa lagak dan gaya palsu
Jakarta, 13 Mei 2023
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H