Lihat ke Halaman Asli

Desya Andani Prihartadi

Mahasiswa UIN Sunan Kalijaga

Parkiran Abu Bakar Ali: Menelisik Pemandangan Utara Malioboro

Diperbarui: 15 Juni 2022   07:32

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pemandangan dari lantai 3 Parkiran Abu Bakar Ali. | Sumber: Dokumentasi Pribadi

Siapa bilang parkiran hanya tempat menyimpan kendaraan?

Beda lagi dengan Parkiran Abu Bakar Ali. Parkiran ini terletak di utara ujung Jalan Malioboro. Tepatnya di Jalan Abu Bakar Ali No. 75, Suryatmajan, Kecamatan Danurejan, Kota Yogyakarta.

Sudah tidak asing lagi bagi orang-orang sekitar dengan parkiran ini. Parkiran yang sudah dibangun sejak jaman orde baru ini, tetap berdiri kokoh dan berada dibawah pantauan Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta.

Lokasi dari parkiran ini sendiri sangatlah strategis, dekat dengan pusat perbelanjaan serta dekat juga dengan stasiun tugu yogyakarta. Parkiran ini juga memiliki luas yang cukup besar yakni kurang lebih 3459,1 m.

Tempat khusus parkiran ini dimaksudkan untuk mengurangi kepadatan dari kendaraan yang parkir di kawasan malioboro. Pengunjung yang datang biasanya akan parkir di Parkiran Abu Bakar Ali dan berjalan kaki menuju kawasan wisata malioboro. Tentu saja keamanan di parkiran ini sangat terjamin, terdapat beberapa pekerja yang stand by untuk berjaga di sekitar parkiran walau parkiran ini belum disertai dengan cctv dan mesin pencetak tiket.

Sejak pandemi yang lalu, parkiran ini sempat ditutup dan tidak beroperasi selama diberlakukannya Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Para pekerja sosial di parkiran ini terpaksa mencari pendapatan dari pekerjaan yang lain karena terdampak oleh pandemi covid-19.

Parkiran mulai dibuka kembali dengan persyaratan tertentu agar tetap pada protokol kesehatan yang ketat. Pekerja di sana membatasi kendaraan brrmotor yang parkir di parkiran dan merekapun menggunakan masker sebagai bentuk patuhnya terhadap kebijakan pemerintah.

Parkiran ini terdiri dari 3 lantai. Pada lantai bawah biasanya di isi oleh bis pendatang atau bis pengangkut para pelajar yang sedang study tour ke Kota Yogyakarta. Di lantai ke 2, parkiran dipenuhi oleh kendaraan bermotor dengan beberapa baris. Lalu di lantai paling atas, digunakan untuk kendaraan bermotor juga.

Lantai 1 Parkiran Abu Bakar Ali tempat parkir bus yang mengantar pelajar study tour. | Sumber: Dokumentasi Pribadi


Dalam sehari, parkiran bisa menerima 1000-2000 motor yang dikenakan biaya tarif parkir seharga 3 ribu rupiah permotornya. Dan setelah pandemi mulai merenggang, parkiran ini beroperasi selama 24 jam. Biasanya para pekerja di sekitar sana yang sering menggunakan parkiran ini maupun para pelajar.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline