Lihat ke Halaman Asli

KKN210.SUMBERWRINGIN

Kuliah Kerja Nyata Kolaboratif 2

Mahasiswa KKN 210 Adakan Sosialisasi Phbs di SD sebagai Implementasi Pola Hidup Sehat Sejak Dini

Diperbarui: 12 Agustus 2023   08:27

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokumen pribadi

Pada tanggal 25 Juli 2023, Mahasiswa KKN kolaboratif 210 desa Sumberwrigin mengadakan sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) di SD Negeri 2 Sumberwringin. Sosialisasi PHBS di tingkat sekolah dasar ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran para siswa mengenai pentingnya hidup bersih dan sehat dan mengajak para siswa untuk mengimplementasikan pola hidup sehat sejak dini.

Sosialisasi PHBS di SD Negeri 2 Sumberwringin ini terbagi menjadi 2 kegiatan, yaitu pekan pertama (25 Juli 2023) berupa penyampaian materi PHBS dan pekan kedua (4 Agustus 2023) berupa penerapan dari materi PHBS sebelumnya.

Sosialisasi ini diawali dengan penyampaian materi mengenai PHBS dan contoh penerapan yang dapat dilakukan sejak dini. Materi sosialisasi yang disampaikan juga mencakup pentingnya cuci tangan yang benar sebelum dan sesudah makan, serta contoh makanan sehat yang dapat dikonsumsi sesuai dengan komponen dalam "ISI PIRINGKU" pada poster berikut.

Poster cuci tangan dan makanan sehat

Pada saat pemaparan materi tersebut, mahasiswa KKN juga mengajak para siswa untuk mempraktikan gerakan 6 langkah cuci tangan yang baik dan benar secara bersama-sama. Setelah penyampaian materi, mahasiswa KKN mengadakan kuis dan memberikan hadiah kepada siswa-siswi yang mampu menjawab soal kuis dengan benar.

Selanjutnya, mahasiswa KKN mengajak para siswa untuk mengimplementasikan pola hidup sehat dengan membawa bekal makanan sehat dan bergizi pada pekan selanjutnya (4 Agustus 2023), dan tentunya juga menerapkan praktik cuci tangan yang baik dan benar sebelum dan sesudah makan.

Perilaku hidup bersih dan sehat ini penting dilakukan dan harus dibiasakan sejak dini, salah satunya pada siswa-siswi sekolah dasar. Melalui kegiatan sosialisasi ini, para siswa diharapkan mampu menerapkan pola hidup bersih dan sehat di lingkungan sekolah maupun di rumah.

PENULIS :

1.Muhammad Jawad | 200810201138 | Univ Jember
2.Tiara Azzahrah A | 200810301073 | Univ Jember
3.Winda Fauzul M | 201610101008 | Univ Jember
4.Fa'is Nur Hasanah | 202210101037 | Univ Jember
5.Firman Maulana R | 200810101152 | Univ Jember
6.Destya Rahmadani | 200910302018 | Univ Jember
7.Windy Tri Erlanda | 20105046 | ITS Mandala
8.Redinta Arini P | 20105048 | ITS Mandala
9.Meirani Nur F | 1012022028 | Stikes Harapan Bangsa
10.Muhammad Syauqy | 2003402081023 | Univ Islam Jember
11.Ahmad Ali Sofyan | 1903404041017 | Univ Islam Jember
12.Habibi Igarriyanto | 2003404041001 | Univ Islam Jember

DPL : Moh. Arif Mahbub, S.Pd., M.Pd




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline