Dalam kehidupan kita sehari-hari, sudah tentu kita memiliki teman baik teman dekat maupun sekedar teman saja. Meskipun kita lebih nyaman dengan teman dekat namun terkadang kita juga perlu berinteraksi dengan teman lainnya disisi lain kita juga perlu memiliki teman yang banyak agar dapat saling bertukar informasi maupun bertukar pengalaman bahkan dapat mengambil hikmah dari pengalaman hidup teman kita dan kita dapat menjadi mengantisipasi hal tersebut tidak terjadi dalam hidup kita, maka agar kita saling bertukat informasi dengan teman kita harus memiliki teman yang lebih dari satu saja. Seperti yang kita ketahui bahwa kumpulan dua orang atau lebih sudah dapat menjadi suatu kelompok, meskipun pada masa sekarang ini dikatakan bahwa lebih baik sedikit teman tetapi berkualitas daripada banyak teman namun tidak berkualitas hal tersebut memang dapat saja menjadi suatu hal yang dapat kita akui dalam kehidupan kita namun disamping itu kita harus menyadari bahwa kita juga perlu memiliki teman yang baik seperti yang disebutkan sebelumnya agar dapat lebih lagi saling bertukar pengalaman maupun informasi. Jika kita tidak menyukai teman dalam lingkup ataupun kelompok besar kita dapat memiliki teman dalam kelompok kecil, teman dari kelompok kecil dapat kita temukan dari lingkungan rumah, sekolah, pekerjaan, dan lingkungan ibadah kita dan kelompok kita juga dapat kita temukan melalui adanya kesamaan hobi diantara mereka dan pada umumnya kelompok kecil sering memberikan kita rasa nyaman terhadap kita yang tergabung didalamnya.
Berikut ini mengapa kelompok kecil ada dalam kehidupan kita:
1. Kelompok kecil, merupakan wadah kumpulan orang yang tidak begitu banyak sehingga kita akan lebih mudah untuk berinteraksi maupun saling mengenal antar satu sama lain.
2. Dalam Kelompok Kecil biasanya terdiri atas adanya kesamaan antar individu seperti memiliki hobi yang sama, status dan peran yang sama dalam hal ini kita dapat melihatnya melalui suatu organisasi besar yang dimana sering membuatkan kelompok kecil agar tugas maupun tujuan organisasi lebih cepat terselenggarakan sebagai contoh Organisasi A memiliki anggota 100 orang dan didalamnya terdapat misi yang harus dicapai sehingga organisasi tersebut membagi anggotanya dalam lingkup yang lebih kecil agar misi mereka lebih cepat terselesaikan.
3. Melalui kelompok kecil, kita akan lebih mudah untuk terlatih percaya diri mengapa hal demikian dapat menjadi suatu asumsi? Terkadang kita sendiri tidak percaya diri jika berada dalam kelompok besar sehingga melalui kelompok kecil ini kita sendiri dapat melatih diri kita untuk lebih percaya diri seperti berkomunikasi terhadap orang sekitar maupun memberikan aspirasi.
4. Dari kelompok kecil, kita dapat menemukan teman dekat yang dimana ia akan menjadi tempat kita berkeluh kesah dan menyampaikan apa yang kita rasakan. seperti yang kita ketahi bahwa kita perlu seseorang untuk menyampaikan apa yang kita rasakan karena jika segala sesuatu kita pendam akan tidak baik bagi diri kita sendiri dan juga kesehatan kita oleh sebab itu kita memerlukan teman dekat untuk menyampaikan keluh kesah maupun rasa emosional kita.
5. Di kelompok kecil kita dapat saling bertukar informasi maupun saling menambah kemampuan antar anggota atau teman.
6. Seperti yang disebutkan dalam point ke 4 kita dapat menemukan teman dekat, nah melalui teman dekat maka rasa kekeluargaan akan semakin terpupuk antar anggota kelompok yang ada.
7. Kelompok kecil sendiri dapat menjadi sarana pertama kita untuk mendapatkan pertolongan.
8. Jika kita berada berada dalam perantauan, kelompok kecil sendiri berfungsi sebagai keluarga kita dan juga dapat menjadi wujud memberikan rasa nyaman kita ditempat rantau.
9. Melalui Kelompok Kecil kita dapat saling mengenal budaya antar satu sama lain sehingga pengetahuan kita dalam hal berbudaya akan semakin berkembang.