Pendahuluan
Kehamilan merupakan momen istimewa bagi seorang wanita. Pada masa ini, tubuh akan mengalami banyak perubahan yang signifikan. Salah satunya yaitu kebutuhan zat besi yang meningkat. Kebutuhan zat besi harus terpenuhi selama masa kehamilan. Kekurangan zat besi dapat mengakibatkan anemia pada ibu hamil yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan ibu dan perkembangan janin. Oleh karena itu, sangat penting bagi ibu hamil untuk mengonsumsi suplemen zat besi atau tablet Fe sesuai anjuran Bidan maupun Dokter. Dalam artikel ini, akan dibahas mengenai pentingnya mengonsumsi suplemen zat besi bagi ibu hamil.
Pentingnya Zat Besi Bagi Ibu Hamil
Selama kehamilan, tubuh membutuhkan lebih banyak zat besi. Zat besi sangat penting untuk membantu tubuh dalam memproduksi lebih banyak sel darah merah (hemoglobin), serta menyediakan oksigen yang cukup bagi tubuh dan janin. Selain itu, zat besi juga diperlukan untuk fungsi otot dan mendukung system kekebalan tubuh. Kekurangan zat besi saat hamil akan mengakibatkan anemia, yang dapat menyebabkan gangguan kesehatan bagi ibu dan janin.
Anemia Pada Ibu Hamil
Anemia kehamilan merupakan kondisi dimana tubuh kekurangan sel darah merah (hemoglobin). Hal ini disebabkan oleh kurangnya zat besi dalam tubuh. Anemia dapat menyebabkan gejala seperti, kelelahan, pusing, kulit pucat, dan sulit berkonsentrasi. Selain itu, anemia juga dapat meningkatkan risiko komplikasi kehamilan seperti, kelahiran premature, Berat Badan Lahir Rendah (BBLR), serta masalah pertumbuhan dan perkembangan janin.
Manfaat Tablet Fe
Konsumsi suplemen zat besi atau tablet Fe adalah cara efektif untuk mencegah dan mengatasi anemia pada ibu hamil. Studi telah menunjukkan bahwa tablet Fe dapat meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah dan mengurangi risiko anemia pada ibu hamil. Beberapa manfaat utama dari tablet Fe adalah:
1. Mencegah Anemia
Tablet Fe dapat membantu memenuhi kebutuhan zat besi yang diperlukan tubuh ibu hamil dan janin. Dengan mengonsumsi tablet Fe secara teratur, dapat mengurangi risiko terjadinya anemia. Hal ini dapat membantu dalam menjaga kesehatan ibu dan janin secara optimal.
2. Meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan janin