Lihat ke Halaman Asli

Deri Fadilah

Family Man

Venue Asian Games 2018 dan Rasa Bangga Indonesia

Diperbarui: 15 Januari 2019   16:42

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Venue Asian Games 2018, Jakabaring Bowling Center, Palembang - sumber gambar :katadata.co.id

Ketika menyambut perhelatan Asian Games 2018 pada tanggal 18 Agustus 2018 hingga 2 September 2018, sejumlah Venue Asian Games 2018 telah dipersiapkan. Harapan pemerintah adalah agar venue-venue ini sukses dalam membantu lancarnya Asian Games 2018. Renovasi dan pembangunan venue ini diharapkan mampu menjadi kebanggaan bagi Indonesia di mata dunia. Hal ini termasuk dalam program "Untukmu Indonesiaku". Dengan melihat pelaksanaan Asian Games yang telah berlalu, kita bisa mengetahui bahwa harapan pemerintah telah diwujudkan.

Untuk mewujudkan semua itu, masyarakat dan pemerintah telah bekerjasama untuk memberikan yang terbaik dan juga menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk pelaksanaan Asian Games 2018 di Jakarta dan juga di Palembang. Sebenarnya hal ini sudah disampaikan sejak tahun 1962 oleh Presiden Soekarno pada saat Indonesia pertama kali menjadi tuan rumah untuk Asian Games di Jakarta. Itulah yang membuat Gelora Bung Karno menjadi stadion yang terus dibanggakan hingga sekarang.

Soekarno melihat Asian Games sebagai usaha dan perjuangan bangsa Indonesia untuk meningkatkan taraf hidup rakyat Indonesia sebagai bangsa yang bahagia dan juga terhormat di dunia, serta sebagai wujud kebanggaan sebagai rakyat Indonesia.

Kobaran semangat ini juga membuat Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas pada akhirnya membantu berkontribusi demi terciptanya tempat pelaksanan Asian Games yang dapat dikenang dan juga dikenal seumur hidup. Sebagai official partner Asian Games 2018, APP Sinar Mas membiayai seluruh pembangunan Jakabaring Bowling Center di Palembang, Sumatera Selatan.

Pembangunan Jakabaring Bowling Center telah selesai pada November 2017 dan sudah dilakukan uji coba pada turnamen berskala nasional pada Maret 2018. APP Bowling Center telah diserahkan secara resmi kepada Pemerintahan Provinsi Sumatera Selatan pada akhir Mei 2018.

Bangsa Indonesia dapat merasa bangga karena Jakabaring Bowling Center ini menjadi salah satu arena bowling terbaik di dunia saat ini. Dengan beberapa poin yang menjadi nilai lebih, antara lain:

- Mesin bowling yang digunakan adalah mesin dengan teknologi terbaru dan paling mutakhir. Alat tersebut juga masih tergolong langka di dunia. Mesin bowling jenis American Machine and Foundry atau America Qubica sebelumnya hanya dipakai di dua arena bowling tebaik di dunia yaitu Azerbaijan dan Dubai, Qatar. Mesin bowling yang tertata rapi dengan lane ini hanya digunakan untuk pertandingan dengan skala internasional, karena itulah APP Bowling Center ini dinyatakan sesuai dengan standar Asian Games.

Menpora Imam Nahrawi dengan percaya diri mengatakan bahwa bowling center ini adalah yang terbaik di dunia, bukan hanya di Asia. Bahkan, beliau juga mengatakan bahwa kejuaraaan bowling dunia diadakan di APP Sinar Mas Bowling Center. Hal ini beliau katakan setelah mencoba bermain bowling di sana.

- Jumlah lintasan bowling (lane) terbanyak. Arena bowling ini memiliki hingga 40 lintasan bowling, sedangkan rata-rata bowling center hanya memiliki 20-30 lintasan saja. Ini dapat menjadi nilai lebih karena dengan banyaknya lintasan bowling, pertandingan juga dapat dilakukan dalam skala besar. Arena seluas 4.200 meter persegi ini mampu menampung hingga 600 penonton dengan pendingin ruangan yang stabil dengan suhu antara 18-21 derajat celcius. Jadi, apakah Anda salah satu dari penonton yang telah melihat betapa bagusnya arena bowling tersebut?

Gubernur Sumsel Alex Noerdin bahkan ikut memberikan pendapatnya saat membuka kejuaraan Nasional pada Maret 2018, beliau mengatakan bahwa saat ini Indonesia, Palembang lebih tepatnya, memiliki venue bowling dengan 40 lane mesin AMF dan ini hanya dimiliki tiga negara saja. Fasilitas lain yang ada di APP Sinar Mas Boeling Center ini juga sudah memenuhi stAndar internasional.

- Desain bangunan semi futuristik. Arena bowling ini berdiri diatas lahan seluas 2,8 hektar, Anda dapat melihat kokohnya bangunan ini, namun bukan itu saja, desain bangunan ini juga terlihat menarik karena mengusung tema semi futuristik, ini dapat dilihat dari tampilan pintu depan yang berbentuk seperti pin bowling. Desain ini tidak hanya membuat APP Sinar Mas Bowling Center terlihat menarik, namun juga menjadi tampilan yang menarik untuk dapat menarik massa untuk mendukung bisnis Jakabaring Sport City di masa yang akan datang.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline