Lihat ke Halaman Asli

Dera Haluer

Pujangga Gadungan

Musim Semi

Diperbarui: 7 Januari 2023   17:04

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Kemarau! Sudah lama mentari memanggang terik di ladang hati

Angin! Sudah lama sejuknya pergi meninggalkan rindu seorang diri

Kumbang! Sudah lama sayapnya tak menari pada bunga yang indah berkembang

Burung! Sudah lama senandung cericitnya tak menjadi lagi kidung 

Lalu kamu tiba-tiba hadir walau sekedar bertamu

Membawa awan dengan segala teduhnya

Mengundang sang angin pulang membawa lambaian sejuknya

Mendorong Kumbang untuk menari dengan sayapnya lagi

Mengajar Burung bernyanyi merdu lagi

Dan... Musim Semi pun ikut bertandang di ladang hati

Source: Blog of Perekah-Kata 




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline