Lihat ke Halaman Asli

Denta Pawenang

Mahasiswa PPG Prajabatan Gelombang I UAD

Melatih Jiwa Korsa, Siswa SD N 5 Wates Ikuti Kegiatan Outbond Ria Setelah PTS

Diperbarui: 28 Maret 2023   11:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokumentasi peserta didik kelas 4,5 dan 6 beserta para pendamping Outbond dengan kolaborasi bersama Mahasiswa PPG Prajabatan UAD(Dok. pribadi)

Kegiatan outbond merupakan salah satu sarana kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kerjasama, kepercayaan diri, dan kemampuan motorik peserta didik. Outbond biasanya dilakukan di lapangan terbuka dengan sistem berkelompok atau beregu. Namun, ada beberapa kegiatan outbond yang bisa dilakukan juga di dalam ruangan karena alasan tertentu.  

Biasanya kegiatan outbond dilaksanakan oleh satuan-satuan pendidikan maupun golongan tertentu karena sudah menjadi program rutin tahunan. Salah satunya yaitu Sekolah Dasar Negeri 5 Wates ini.  Di sekolah ini, kegiatan outbond rutin dilakukan setiap pertengahan semester atau akhir setelah para peserta didik menempuh PTS (Penilaian Tengah Semester). Namun, menurut penuturan ibu Asri bahwa outbond kali ini menjadi kegiatan untuk memulai kembali program tahunan tersebut, karena sebelumnya sudah 3 tahun tidak diadakan. Hal tersebut karena akibat efek pandemi covid-19 yang sempat melanda beberapa tahun yang lalu. 

Kegiatan Outbond ini dilaksanakan pada hari Jum'at, 17 Maret 2023 dengan diikuti oleh sekitar 82 peserta didik dari kelas 4.5 dan 6 SD N 5 Wates. Tempat pelaksanaan outbond kali ini berada di halaman taman Wana Winulang kabupaten Kulon Progo. Dituturkan pula oleh salah satu pendamping yaitu bu Ambar, "rencana outbondnya mau ke tempat lain, namun karena untuk memangkas anggaran jadinya dilaksanakan di wana winulang" ujarnya. Perlu diketahui bahwa taman wana winulang ini merupakan sebuah taman kota yang disediakan oleh Pemkab dan dari sekolah berjarak kurang lebih 1 kilometer. 

Kami yang menjadi mahasiswa PPL PPG Prajabatan UAD di SD N 5 Wates juga turut meramaikan program rutin sekolah tersebut. Selain itu, pelaksanaannyapun tampak meriah dan suasana antusiasme terlihat dari para peserta didik. Meskipun dalam outbond tersebut ditempuh dengan berjalan kaki dari sekolah, namun para peserta didik nampak terlihat senang dan gembira.

Potret mahasiswa PPG Prajabatan UAD yang ikut serta mendampingi kegiatan outbond (Dok. pribadi)

Sebelum outbond dimulai, para peserta dilakukan pengkondisian di sekolah dan diberikan bekal snack beserta air mineral serta pengarahan dari guru. Selanjutnya setelah siap, para peserta dikoordinir untuk berjalan menuju lokasi kegiatan. Berbagai macam acara nampak tersusun secara rapi dan berjalan dengan lancar. Hal tersebut menunjukkan kolaborasi dan manajemen yang baik antara pihak sekolah dengan para pendamping. Kita sebagai mahasiswa PPG juga turut andil dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

Berbagai macam kegiatan outbond dilakukan dengan penuh keseruan dan teriakan antusias dari para peserta. Salah satu kegiatannya yaitu berupa permainan estafet karet, tiup bola pingpong, estafet bambu, menangkap air dan mendirikan botol mineral dengan tali rafia. Kami selaku mahasiswa PPG UAD turut serta dalam menadampingi berbagai macam permainan dalam outbond tersebut. Hesti, salah satu mahasiswa menuturkan "saya merasakan kegiatan ini sangat seru dan menantang, serta berdampak positif bagi anak-anak" ujarnya. Selanjutnya, menurutnya dengan kegiatan outbond tersebut, para peserta mampu membangun kerjasama dan menumbuhkan jiwa korsa yang baik, imbuhnya.

(Dok. pribadi)

 

 

(Dok. pribadi)

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline