Setiap langkah yang kamu lalui hari ini adalah masa depanmu.
Kamu yang memilih langkah apa yang akan Kamu tapakai, jadi jika kamu berhenti melangkah lalu hanya menunggu keajaiban, maka bisa dipastikan kamu akan hancur, keajaiban tidak akan datang dengan sendirinya melainkan kita yang menjemputnya.
1. Menyia-nyiakan waktumu
Waktu adalah hal yang paling berharga bagi manusia yang tidak bisa diputar kembali sangat merugi apabila seorang manusia dia menyia-nyiakan waktu untuk hal yang sia-sia, kehancuran mulai dari waktu yang terbuang sia-sia.
2. Takut untuk memulai
Punya plan A,plan B,plan C. Tapi hanya sekedar plan yang tidak terealisasikan banyak takutnya, takut nanti gagal, takut nanti rugi, ketakutan itulah yang membuat Kamu tidak mau memulai.
Sekarang mulailah planmu, kalau gagal bangkit lagi, gagal lagi bangkit lagi, jika kamu gagal 10 kali maka kamu bangkit 11 kali.
3. Meremehkan diri sendiri
Cara paling cepat menghancurkan diri sendiri yaitu meremehkan dirimu, merasa tidak berguna, tidak bisa berbuat apa-apa, yang buat kamu akhirnya menghina, mengejek diri sendiri. Padahal ya setiap manusia punya kelebihan masing-masing dan kamu belum notice kelebihanmu.
4. Menejemen uang yang buruk
Mengatur keuangan itu sangat penting, banyak orang yang masa depannya hancur, karena terlilit hutang, karena menghancurkan uang, karena judi online yang pastinya akan rugi. Tetapi tetap saja masih dilakukan...maka dari itu kesadaran menejemen uang itu sangat penting.