Lihat ke Halaman Asli

deni wardani

Freelance

Aneka Kolak sebagai Menu Favorit Berbuka Puasa

Diperbarui: 16 Maret 2024   14:45

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

https://www.istockphoto.com/

Bulan Ramadhan atau Puasa adalah moment yang sangat dinantikan bagi kaum muslim, karena di bulan puasa dikenal sebagai bulan kebaikan, dan juga karena hanya diadakan setahun sekali. Selain untuk ibadah, ada hal unik di bulan puasa, yaitu takjil. Orang akan berbondong-bondong mencari takjil sebagai menu untuk berbuka puasa, mulai dari kue manis, gorengan, es buah dan masih banyak lagi. Namun, ada satu menu yang masih menjadi favorit banyak orang untuk berbuka puasa, yaitu kolak. 

Kolak adalah hidangan manis yang terbuat dari santan, gula merah, dan pisang, merupakan salah satu menu takjil favorit di Indonesia. Rasanya yang manis dan legit, serta teksturnya yang lembut, menjadikannya pilihan yang tepat untuk berbuka puasa. Kolak memiliki banyak variasi dengan bahan utama yang berbeda-beda juga. Berikut beberapa variasi kolak yang menjadi favorit banyak orang:

Kolak Pisang

Kolak pisang adalah salah satu varian kolak yang paling populer dimana  bahan utama berupa pisang yang dipotong kecil-kecil, disiram dengan kuah santan manis yang kental, dan diberi aroma dari daun pandan dan potongan daun salam, kolak pisang memiliki rasa yang lezat dan tekstur yang lembut. Beberapa resep juga menambahkan potongan ubi atau biji salak untuk memberikan variasi tekstur yang menarik.

Kolak Biji Salak

https://www.istockphoto.com/

Kolak biji salak merupakan hidangan yang menggunakan biji salak sebagai bahan utamanya. Biji salak yang biasanya terbuat dari olahan ubi jalar, dicampur dengan kuah santan dan gula merah, menghasilkan kolak yang kaya akan rasa manis dengan sedikit rasa gurih dari santan. Tambahan potongan pandan atau daun suji seringkali digunakan untuk memberikan aroma yang khas pada hidangan ini.

Kolak Singkong

Kolak singkong merupakan kolak yang terbuat dari singkong yang telah dipotong kecil-kecil dan direbus bersama kuah santan gula merah. Singkong memberikan tekstur yang kenyal dan lembut pada hidangan ini, sementara kuah santan gula merah memberikan rasa manis yang khas. Beberapa variasi kolak singkong juga menambahkan potongan jagung manis untuk memberikan tambahan rasa dan tekstur yang beragam.

Kolak Ketan Durian

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline