Lihat ke Halaman Asli

Erni Purwitosari

TERVERIFIKASI

Wiraswasta

Cornelia Agatha Mengguncang Bentara Budaya Jakarta

Diperbarui: 20 Maret 2019   11:31

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

dokpri

Selasa 19 Maret 2019 bertempat di Bentara Budaya Jakarta, Garin Nugroho meluncurkan buku terbarunya yang berjudul "Negara Melodrama."Kumpulan esai populernya yang pernah dipublikasikan di kolom Udan Rasa, harian Kompas.

Acara yang dijadwalkan berlangsung pukul 19.00 WIB sudah sejak sore dipenuhi para tamu undangan. Mereka datang dari berbagai kalangan. Mahasiswa, seniman, dosen, pekerja seni, penulis dan karyawan serta para wartawan dari media massa maupun online.

Peluncuran buku ini sangat berbeda dengan peluncuran buku pada umumnya. Karena dikemas dalam sebuah pertunjukan Dongeng-Lagu Nuswantara. Mengangkat kondisi politik negeri ini melalui  narasi dan lagu-lagu yang populer pada zamannya. Seperti Bunga Seroja, Fatwa Pujangga, Kidung, Bis Sekolah, Mandi Madu, kangen, bulan sabit, melayang dan Selow. 

dokpri

Tommy F. Awuy, Mia Ismi, Faisal Lubis, Cornelia Agatha dan lain-lain menyanyikan lagu-lagu itu dengan sangat apik. Bahkan Cornelia Agatha mengguncang Bentara Budaya Jakarta dengan lagu Mandi Madu yang dulu dipopulerkan oleh Elvi Sukaesih. Sudah seperti konser mini. Para tamu undangan diajak bernostalgia  dan berjoget.  

dokpri

Begitulah jika para pekerja seni, dosen, penyanyi dan sutradara bersatu membuat sebuah kegiatan. Sesuatu yang biasa saja dikemas menjadi sesuatu yang luar biasa. Sangat menarik. Dan saya bersyukur bisa menghadiri acara tersebut. Banyak hal yang saya dapatkan, tak melulu hiburannya. Terima kasih Bentara Budaya. Terima kasih Kompas. Semoga ke depannya lebih banyak event-event bagus digelar di sini. (EP)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline