Lihat ke Halaman Asli

Defri N. Sae

Content Creator dan Penulis Puisi

Pura-pura dan Lupa

Diperbarui: 25 April 2021   21:03

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Sonaf (Istana) Amanuban

Melihat kembali nilai yang pernah mengalir
Serupa banjir merengut nadi para luluhur
Kini tersungkur dalam tembok transisi liar
Dan globalilsasi memungut kisah-kisah yang pernah berikrar

Puing-puing kesepian moral di pinggiran kota
Menggoda kesuciannya oleh bising bangsa
Kerap dinodai ketimbang pemilik cinta sang swasta
Remuk sudah oleh segala juang yang pernah bersahaja

Jeda segala aspek untuk mengeja
Di atap akademik pun sengaja lupa
Luput kisah, meninggalkan puing-puing tua
Hanya ditopang oleh insan yang tersirat cinta

Ke mana bersandar, apabila pemuda menolak nilai yang klasik
Sebatas klaim secara simbolik
Ketimbang wujud dan dan membangun nilai empirik
Sungguh, punggung bangsa hanya pura-pura menarik

Niki-niki, 23 April 2021

Catatan: Sonaf (Istana) Amanuban/Niki-niki, situs peninggalan Kerajaan Amanuban

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline