Lihat ke Halaman Asli

Dedy Sofan

Penulis dan Editor

Kesalahan Sederhana yang Bikin Jualan Online Susah Laku

Diperbarui: 16 September 2020   21:20

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Photo:Pexels.com

Membuka usaha dengan cara berjualan produk, kini tidak lagi sulit. Hal ini berkat kehadiran media sosial dan juga platform e-commerce yang kian beragam. Dengan begitu kamu tidak perlu lagi memikirkan uang sewa toko, karena semuanya bisa dilakukan secara online.

Akan tetapi dengan segala kemudahan yang dimiliki. Tidak sedikit dari penjual yang masih melakukan kesalahan yang berakibat pada daya tarik dan penjualan yang kurang mendapatkan perhatian dari calon pembeli yang melihat produk yang kamu jual.

Dan uniknya, kesalahan yang terjadi cenderung sederhana dan sebetulnya mudah terlihat. Apalagi jika kamu menggunakan sudut pandang konsumen yang ingin membeli barang.

Penasaran kesalahan apa saja yang biasa dilakukan saat menjual produk secara online? Yuk langsung simak beberapa diantaranya yang dilansir dari blog Pintaria.

Penjelasan Mengenai Produk Tidak Detail

Dengan produk yang kamu jual secara online,  usahakan untuk memberikan penjelasan mengenai produk dengan baik dan jelas. Anggap saja, tidak semua pembeli memahami dengan produk yang kamu jual.

Pastikan pula, penjelasan yang kamu berikan. Memiliki bahasa yang mudah dimengerti dan lengkap. Masukan segala informasi mengenai produk yang  umum ingin diketahui oleh pembeli. 

Karena jika tidak atau memberikan informasi yang minim, membuat pembeli ragu untuk membeli produk di toko online kamu.

Foto Produk tidak Jelas

Memiliki kaitan dan peran penting yang serupa dengan deskripsi produk.  Kamu harus memperlihatkan produk kamu dengan baik dan jelas. Dan pastikan pilihan foto yang diberikan juga beragam, dengan begitu calon pembeli mengerti dan memahami kondisi dari produk yang dijual.

Karena dengan foto yang buruk dan tidak jelas, pembeli takut akan wujud dan kualitas produk kamu. Hal lain yang juga sebaiknya diperhatikan yakni untuk tidak menggunakan foto produk yang kamu ambil dari internet. Hal ini akan memperkuat keraguan dari calon pembeli terhadap keaslian dari produk yang kamu jual. Selain potensi kamu melanggar hak cipta penggunaan foto.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline