Lihat ke Halaman Asli

Dedi Mulyadi

Dedi Mulyadi

Pembangunan Pondok Pesantren Al-Mawaddah Ciganjur Belum Rampung

Diperbarui: 30 Agustus 2021   14:37

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok: Pribadi

Pondok Pesantren Al - Mawaddah yang beralamat di Jalan Sadar Raya  No. 34 /04 Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan sedang melakukan tahap pembangunan.

Pembangunan pondok pesantren ini adalah lanjutan pembangunan pesanteran Al – Mawaddah yang sudah berdiri.

“Pondok Pesantren Al – Mawaddah dibangun sekitar tahun 2000 diatas tanah seluas 4000 m2, dengan jumlah santri yang menuntut ilmu  dipondok pesantren terus meningkat, dimana saat ini jumlah santri mencapai 500 orang berasal dari berbagai daerah seperti Riau, Bangka Belitung (Babel), Palembang, Lampung, Jambi, Kalimantan,   Nusa Tenggara Timur ( NTT) juga ada,  kata Pimpinan Pondok Pesantren Al- Mawaddah KH. Abdullah Hasani, saat ditemui di Pondok Pesantren, Minggu pagi,  (22/8/21),.

”KH. Abdullah Hasani mengatakan,  pembelajaran di Pondok Pesantren Al – Mawaddah, mengelolah pendidikan  

“Dan kurikulum yang terapkan mengacu pada kurikulum Kementrian Agama ( Kemenag), dan Kementrian Pendidikan Nasional, dipadu dengan pondok modern dan salafiyah, jelas KH. Abdullah Hasani”.

“Kegiatan di pesantren dimulai pukul 03:30 Wib – 22:30 Wib,  santri bangun pagi, sholat tahajjud dan wirdhu lathif, sholt subuh berjamaah, percakapan bahasa Ingris dan Arab, serta pendidikan formal lainnya, selain pendidikan berbasis agama pesantren ini juga menyediakan pelajaran umum, ujar KH. Abdullah Hasani kepada penulis”.

“Alhamdulillah, alumni Pondok Pesantren Al - Mawaddah sudah banyak bertebaran di masyarakat dengan berbagai bidang, seperti tenaga pendidik (Dosen) , mempuyai Pondok Pesantren santri seperti di Subang, Jawa Barat,  Pasir Putih, Bangka Belitung,  bahkan ada yang menjadi anggota DPRD  di Indramayu, dan ada juga yang sedang menempuh pendidikan di Mesir, terang Kyai Putra Asli Ciganjur KH. Abdullah Hasani dengan ramah”.

Pribadi

Saat ini Pondok Pesantren Al – Mawaddah Ciganjur Jagakarsa Jakarta Selatan, sedang memperluas pembangungn lanjutan, dengan penambahan sarana prasarana belajar  dibangun 4 lantai, dibutuhkan barang-barang material seperti granit, kusen, kasso, jendela, pasir, semen pasir, dan hebel, (dm).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline