Lihat ke Halaman Asli

Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Materi Direction and Location dengan Metode Demonstrasi

Diperbarui: 30 Desember 2022   14:02

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. pribadi

PENELITIAN TINDAKAN KELAS

UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN METODE DEMONSTRASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATERI DIRECTION AND LOCATION (ARAH DAN LOKASI) MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS KELAS VI (ENAM) DI SDN RAWACANA KECAMATAN JATIUWUNG KOTA KOTA TANGERANG

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Bahasa Inggris adalah alat untuk berkomunikasi baik secara lisan maupun tulisan karena menggunakan bahasa inggris tersebut merupakan suatu keharusan pada era globalisasi dewasa ini. Departemen Pendidikan Nasional, yang sedang mempersiapkan standar kompetensi dalam kurikulum 2004 menetapkan bahwa kemampuan yang harus dimiliki oleh para siswa Indonesia adalah memahami dan mengungkapkan informasi, fikiran, perasaan, serta mengembangkan ilmu pengetahuan, tehnologi dan budaya dengan menggunakan bahasa inggris. Dengan demikian bahasa inggris berfungsi sebagai alat berkomunikasi dalam rangka mengakses informasi sebagai alat untuk membina interpersonal.

Oleh karena pentingnya Bahasa inggris maka mulai sedari dini Bahasa inggris dikenalkan di Sekolah Dasar, guna mengoptimalkan pembelajaran Bahasa inggris di SD maka pelajaran Bahasa inggris mulai diajarkan bahkan galakan di Sekolah Dasar. Pengajaran mata pelajaran bahasa inggris meliputi pemahaman VIocabulary (kosa kata), kata kerja (VIerb), kata depan (Preposition) dan yang lainnya. Kata depan itu termasuk arah dan lokasi, sebab pentingnya belajar arah dan lokasi diharapakan siswa mampu menunjukan sesuatu dalam Bahasa inggris dalam hal arah dan lokasi.

Maka dari itu peneliti berusaha untuk meningkatkan pembelajaran Bahasa inggris khususnya di SDN Rawacana dengan menggunakan metode Demonstrasi dalam pembelajaran guna meningkatkan pemahaman siswa dalam memahami materi tentang direction and location (arah dan lokasi).

Identifikasi masalah:

  • Pelajaran Bahasa inggris termasuk pelajaran yang kurang diminati oleh siswa.
  • Materi direction and location masih sangat jarang diperdengarkan kepada siswa.
  • Hasil belajar siswa dalam pelajaran Bahasa inggris masih sangat rendah
  • Siswa masih kurang dalam memahami direction and location dalam pelajarn Bahasa inggris
  • Metode yang digunakan oleh guru dalam mengajar masih perlu diperbaiki

Berdasarkan identifikasi masalah tersebut maka penulis tertarik dalam melakukan penelitian dengan judul "UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN METODE DEMONSTRASI DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PADA MATERI DIRECTION AND LOCATION (ARAH DAN LOKASI) MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS KELAS VI (ENAM) DI SDN RAWACANA KECAMATAN JATIUWUNG KOTA KOTA TANGERANG"

PERUMUSAN DAN PEMECAHAN MASALAH

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline