Lihat ke Halaman Asli

Dede Solihin

Dosen dan peneliti manajemen

Dosen Manajemen S-1 Syuting Video Pembelajaran untuk Mata Kuliah Riset Operasi dan Seminar SDM

Diperbarui: 29 Maret 2023   20:52

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Gambar. Syuting Video Pembelajaran dosen Program Studi Manajemen S-1 Universitas Pamulang 29 Maret 2023 (Dokumentasi Pribadi)

Rabu, 29 Maret 2023. Dosen Program Studi Manajemen S-1 Universitas Pamulang melakukan syuting pembuatan video pembelajaran studi SJTV Unpam Viktor adapun dosen yang menyajikan materi pada syuting video pembelajaran ini diantaranya Fauziah Septiani. S.E., M.M dan Purwanti, S.E., M.M. untuk materi matakuliah Riset Operasi, Aris Ariyanto, S.E., M.M. dan Nopi Oktavianti, S.E., M.M. untuk materi matakuliah Seminar SDM.

Diharapkan dengan adanya lanjutan video syuting pembelajaran matakuliah Riset Operasi dan Seminar SDM ini bisa menambah pemahaman yang lebih luas lagi sekaligus menjadi alternatif pembelajaran melalui media digital sebagai referensi pembelajaran tentang Riset Operasi dan Seminar SDM. Dalam pembuatan video pembelajaran ini turut dhadiri dosen pengembang prodi manajemen S-1 bidang pendidikan diantaranya Angga Pratama, S.E., M.M., Ana Septian Rahman. S.Pd.I.,M.M.,dan Maghfiroh Yanuarti, S.Pd., M.Pd.

Adanya video pembelajaran ini dirasakan sangat bermanfaat oleh tenaga pengajar, dimana bagi tenaga pengajar penerapan sistem pembelajaran menggunakan video ini banyak memberikan kemudahan bagi dosen. Salah satunya adalah untuk memberikan kemudahan dalam penyampaian materi yang sebelumnya mungkin ada beberapa materi yang tidak dapat tersampaikan dengan mudah maka dengan video pembelajaran dapat teratasi. Sehingga ketika ada beberapa mahasiswa yang mungkin tidak begitu memahami materi tertentu, maka salah satu cara untuk mengatasinya adalah dengan juga memberikan tambahan referensi pengajaran melalui video ini. Dengan demikian diharapkan mahasiswa dapat lebih memamahi materi yang ada pada perkuliahan.

Penulis :

*Reza Khairul  Hadi, S.E., M.M. (Dosen Prodi Manajemen S-1, Universitas Pamulang)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline