Mahasiswa Ikom Umsida Jalin Kerja Sama MBKM di Kampung Sibaklasik Gresik: Angkat Potensi Lokal Lewat Film Dokumenter dan Media Sosial
Gresik - 01 Agustus 2024. Mahasiswa dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo berkesempatan hadir dan menjalin kerja sama yaitu kegiatan MBKM di Kampung Siba Klasik Gresik. Ķetua RT Kampung Siba maupun pengurus lainnya menyambut kedatangan mahasiswa tersebut. Empat mahasiswa yang tergabung dalam program ini hadir untuk menjalankan proyek kolaborasi yang menggabungkan kreativitas, teknologi, dan budaya lokal. Dengan memanfaatkan keahlian mereka di bidang komunikasi, para mahasiswa membuat film dokumenter serta mempromosikan Kampung Sibaklasik melalui platform media sosial.
Dalam proyek film dokumenter ini, mahasiswa Ikom Umsida berfokus pada eksplorasi cerita dan nilai-nilai lokal, seperti sejarah terbentuknya kampung siba, kegiatan pendukung masyarakat terkait program zero waste, kerajinan tangan khas, tim pendukung dan lainnya sehingga bisa menjadi eduwisata kampung siba klasik.
"Film dokumenter ini nantinya diharapkan menjadi media promosi efektif untuk memperkenalkan Kampung Sibaklasik ke khalayak yang lebih luas, baik di tingkat nasional maupun internasional," ungkap Ketua RT Kampung Siba Klasik
Proses produksi melibatkan riset mendalam, wawancara dengan tokoh masyarakat maupun pemerintah , hingga pengambilan gambar di berbagai lokasi ikonik kampung. Selain itu, konten film juga didukung dengan data visual yang menggambarkan statistik pertumbuhan eduwisata di kawasan tersebut.
Selain film dokumenter, mahasiswa juga mengembangkan strategi promosi berbasis media sosial untuk meningkatkan daya tarik Kampung Sibaklasik di kalangan generasi muda. Dengan platform seperti Instagram, TikTok, dan YouTube, mereka membuat konten kreatif berupa video pendek, foto interaktif, dan ulasan pengalaman langsung selama kunjungan.
Pak Syaifuddin sebagai ketua RT dari Kampung Siba Klasik berharap dengan adanya kerja sama antara kampung siba klasik dengan mahasiswa ikom umsida tentang promosi melalui film dokumenter dan media sosial dapat menjadi motivasi semua masyarakat ketika Ketua RT Kampung Siba menjadi narasumber dan pemaparan materi terkait program zero waste di kampung tersebut.
Selain itu Mahasiswa Ikom Umsida pun berharap proyek ini tidak hanya berdampak pada masyarakat setempat, tetapi juga menjadi inspirasi bagi daerah lain untuk menerapkan zero waste guna kurangi sampah plastik di Indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H