Lihat ke Halaman Asli

Anggota DPR Tidur di Tengah Sidang, Fitnah!

Diperbarui: 26 Juni 2015   13:25

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

‘Ini fitnah! Tidak benar bahwa anggota DPR tidur di tengah-tengah sidang,’ Lemo mengomel.

‘Tetapi, ada photo-photo yang menunjukkan mereka sedang tidur,’ sanggah Usen.

‘Memang mereka tidur, tetapi tidak di tengah-tengah sidang.’

‘Maksudmu?’

‘Bayangkan, andaikan ruang sidang itu berukuran 40 x 40 meter, apakah anggota sidang yang tidur itu berada persis di tengah ruang sidang? Bisa saja mereka ada di sekian meter sebelah kiri, kanan, depan, atau belakang dari titik tengah ruangan,’ Lemo berargumentasi.

‘Maksudnya bukan tidur persis di titik tengah ruang sidang, tetapi mereka tidur pada waktu sidang berlangsung,’ bantah Usen.

‘Lha! Anggota DPR tidur di tengah-tengah waktu sidang, ini juga fitnah. Andaikan sidang itu belangsung selama 3 jam, apakah mereka mengikuti sidang selama satu jam setengah kemudian tidur 10 detik dan bangun lagi untuk mengikuti satu jam setengah kelanjutan sidang? Mana mungkin seseorang tidur hanya selama 10 detik, itu bukan tidur melainkan ‘mak sliuuut’. Dengan kata lain, tidak benar anggota DPR tidur di tengah-tengah waktu sidang.’

‘Kamu ini ngaco. Ya tidak ada orang tidur hanya selama 10 detik. Mereka bisa saja tidur selama satu jam,’ jawab Usen.

‘Baiklah! Anggota-anggota DPR tidur selama satu jam di tengah-tengah sidang? Itu berarti mereka mengikuti sidang selama satu jam kemudian secara bersamaan mereka tidur selama satu jam kemudian bangun lagi untuk mengikuti sisa satu jam sidang. Apakah begitu?’ tanya Lemo.

‘Ya, tidak persis seperti itu.’

‘Karena itu, jangan sembarang menyebar fitnah. Anggota-anggota DPR tidak tidur di tengah-tengah sidang. Yang benar adalah: Anggota-anggota DPR tidur selama sidang berlangsung!’

numpang parkir: Karena kesulitan teknis yang terjadi di Kompasiana akhir-akhir ini, maka (untuk sementara waktu) seri Bahasa Inggris itu Gampang tidak saya publish di sini. Kompasianer yang ingin menengok kelanjutannya dapat mengunjungi English Community. Saat ini telah terpublish BIG 23 tentang penggunaan Gerund bag.2.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline