Kita mulai lagi
Tempat - tempat mulai bergeliat
Atap - atap bersorak - sorai
Tanah - tanah menghambur deras
Kaki mulai berjinjit
Tangan mulai menggapai
Kepala mulai mendongak
Keringat bercucuran mengalir pelan
Mau kemana pun, mari
Ingin apa pun, ayo
Udara mendukung, langit tak membendung