Lihat ke Halaman Asli

Dasman Djamaluddin

TERVERIFIKASI

Saya Penulis Biografi, Sejarawan dan Wartawan

Nurman Diah, Sang Pelaku Ekonomi yang Saya Kenal

Diperbarui: 31 Juli 2017   09:54

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Keluarga B.M.Diah (Dokumentasi)"][/caption]

Beberapa hari belakangan ini, saya sering bertemu putera almarhum BM Diah (Burhanuddin Mohamad Diah), Nurman Diah. Memang saya diminta mengedit buku ayahnya, BM Diah dan akan diterbitkan dengan judul: " Catatan BM Diah Seputar Lahirnya Proklamasi 17 Agustus 1945."

BM Diah, tokoh pemuda yang berperan membentuk gerakan pemuda sebelum Proklamasi yaitu "Angkatan Baru '45," yang ia pimpin. Gerakan inilah yang bisa dikatakan tokoh-tokoh muda mendesak tokoh tua, Soekarno-Hatta memproklamirkan kemerdekaan pada 17 Agustus 1945.

Sebelumnya pada hari Kamis, 17 Desember 2015, saya bertemu Nurman Diah di sebuah tempat pertemuan  di Jakarta Pusat. Pada waktu itu, ada yang  menarik  dalam pertemuan ini, karena baru pertama kalinya saya mengenal dari dekat dengan anak laki-laki BM Diah tersebut.  Sebelumnya, meski saya pernah menjadi  wartawan Majalah Topik  (Kelompok Harian Merdeka) dan Harian Merdeka di dua kesempatan yang berbeda,  pun menulis buku tentang ayahnya, BM Diah,  tetapi tidak pernah sekali pun  bertemu dengannya.

Buat saya, di usia yang memasuki 62 tahun  ini,  merupakan  suatu anugerah bertemu dengan anak laki-laki BM Diah yang sering disebut-sebut sang ayah.  Mengapa tidak, Nurman Diah mungkin sudah tahu bahwa saya penulis  buku ayahnya, tetapi tidak sekali pun bertatap muka di Redaksi Harian Merdeka, Jalan A.M.Sagaji 11 Jakartpa Pusat watu itu.

“Saya sangat sibuk waktu itu,” ujar Nurman Diah mengawali pembicaraannya. “Tetapi saya tahu Bung  melalui tulisan-tulisan di Majalah Topik dan Harian Merdeka, juga menulis tentang ayah saya (B.M.Diah),” tambahnya.

Pembicaraan kami  setelah teman Nurman Diah datang, Zulkifli, semakin terasa bahwa kami juga sangat memperhatikan perkembangan negara ini, yang semakin lama semakin  menjauh dari cita-cita proklamasi kemerdekaan 17 Agustus 1945. Konsep dasar mengapa  negara ini didirikan pun sudah banyak menyimpang. Kegaduhan-kegaduhan yang kita lihat selama ini, baik oleh partai politik maupun kita sebagai warga negara, di mana kesejahteraan rakyat semakin lama semakin menjauh dari kita, dapat dirasakan dalam kehidupan sehari-hari.

Di usia negara ini sudah  72 tahun., kita sedikit lupa, bahwa mensejahterakan rakyat merupakan tugas utama kita. Memberikan lapangan kerja yang layak buat setiap negara, sama pentingnya dengan memberdayakan mereka agar selalu eksis sebagai generasi penerus. Lebih dari itu, keprihatinan kita juga melihat korupsi semakin meraja lela, di mana hal itu menghambat untuk mensejahterakan bangsa Indonesia, karena hanya orang-orang tertentu saja memperoleh pembagian hasil kekayaan negara itu, pun sangat meresahkan jiwa kita.

Lebih dari itu, kita juga prihatin dengan adanya manipulasi sejarah bangsa ini. Di mana yang selalu kita perdengarkan hanya data-data yang tidak otentik. Oleh karena itu generasi muda semakin bingung, kepada siapa ia hendak mencontoh suri  tauladan. Kita sudah merdeka 72 tahun, tetapi mengapa dalam industri, negara-negara asing lebih berperan. Konflik di Freeport Papua yang mencuat ke permukaan, menunjukkan bahwa kita belum  begitu dewasa berpolitik. Sangatlah tidak wajar, jika pembagian saham (terlepas dari benar atau tidak) tetapi dipertontonkan secara terbuka kepada rakyat Indonesia. Bagaimana  perasaan rakyat kita yang kini masih hidup dalam kemiskinan, hanya untuk mencari sesuap nasi pun sulit, sementara kita dengan tidak sadar mempertontonkan pembagian saham dengan hitungan jutaan  dollar?

[caption caption="Buku Aku Wartawan Merdeka (Dokumentasi)"]

[/caption]

Sebagai bangsa Indonesia, kita merasa prihatin.Tetapi tetap saja kita belum mampu mencapai apa yang dinamakan masyarakat adil dan makmur. Korupsi masih terus terjadi. Bangsa ini lebih dulu merdeka dari Tiongkok, tetapi Tiongkok lebih maju dari kita. Kita bisa memahami, ketika Tiongkok  mau maju, yang dibertantas pertama kali adalah korupsi. Hampir setiap bulan kita mendengar hukuman mati bagi koruptor di negara itu.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline