Apa Itu Hepatitis? Apakah Menular?
Hepatitis adalah peradangan pada organ hati yang terjadi karena virus yang berkembang. Menurut (WHO), 25 persen penduduk dunia terpapar penyakit ini dan banyak diantaranya mengalami kematian. Oleh karena itu, penyakit ini dikategorikan sebagai penyakit menular berbahaya. Hepatitis memiliki lima jenis virus yaitu: A, B, C, D, dan E. Kelimanya berasal dari family yang berbeda sehingga tingkat keganasannya berbeda.
Cara penularan penyakit ini berbeda--beda tergantung pada jenisnya. Hepatitis A dan E pada umumnya menular melalui makanan atau minuman yang terkontaminasi. Sedangkan Hepatitis B, C, dan D menular melalui droplet/kontak langsung dengan orang yang terinfeksi. Penyakit ini juga dapat diturunkan ke anak penderita. Jika orang tua terinfeksi Hepatitis, segera cek darah anak tersebut ke laboratorium untuk memastikan. Gejalanya meliputi mata dan kulit menguning, mual, perut membesar, dan tidak selera makan. Namun, pada beberapa kasus orang tersebut tidak mengalami gejala.
Cara pencegahannya adalah dengan melakukan vaksin untuk Hepatitis B dan C untuk mencegah keduanya, menjaga kebersihan makanan, dan tidak berbagi alat makan dengan penderita. Cara Penyembuhannya juga berbeda-beda tergantung pada jenisnya. Untuk Hepatitis B dan C karena sudah ditemukan antivirus spesifik maka akan mencegah perkembangan yang lebih jauh. Sedangkan Hepatitis lainnya, segera periksakan ke rumah sakit agar mendapatkan perawatan yang tepat.
Referensi:
Kemkes.2022.Hepatitis:Jenis,Penyebab,Gejala,danPengobatan.(https://tinyurl.com/mrypd8w7 ).diakses: 18 Agustus 2023.
Unicef.Tanpa Tahun. Hepatitis akut berat yang belum diketahui penyebabnya di kalangan anak-anak.( https://tinyurl.com/2zxnak8h ).diakses: 18 Agustus 2023.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H