Lihat ke Halaman Asli

Dani Nur Irawan

Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Pengenalan Kecamatan Sumberpucung Berbasis Videografi oleh Mahasiswa KKN UM Tahun 2023

Diperbarui: 20 Juli 2023   19:40

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Kecamatan Sumberpucung terletak di bagian barat wilayah Kabupaten Malang ini memiliki luas kurang lebih 3.589,035 Ha. Dengan luas yang ada, Kecamatan Sumberpucung menampung kurang lebih 55.517 orang yang tersebar di 7 desanya. Desa Sumberpucung, Desa Jatiguwi, Desa Sambigede, Desa Senggreng, Desa Ternyang, Desa Ngebruk, dan Desa Karangkates. 

Kecamatan Sumberpucung berada di antara: Kalipare dibagian Selatan, Kromengan dibagian Utara, Selorejo dibagian Barat, dan Kepanjen dibagian Timur. Dalam Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang memiliki sekitar 40 masjid yang tersebar di 7 desanya. Juga pendidikan di kecamatan ini terdapat sekitar 50 sekolah yang meliputi SD, SMP, MTS, SMA, dan SMK.

Tim Mahaiswa KKN UM tahun 2023, melakukan perekaman video di Kantor Kecamatan Sumberpucung, dengan narasumber Ibu Camat Dra. Sri Pawening, M. Si. Beliau menjelaskan dengan sangat panjang, bagaimana kondisi di wilayahnya, seperti kondisi UMKM, dan potensi alam yang ada di sini.Mata pencaharian masyarakat Kecamatan Sumberpucung mayoritasnya adalah sebagai petani, peternak, nelayan, pedagang, buruh pabrik dan buruh bangunan. Produk utama dan terbesar dari Kecamatan Sumberpucung adalah padi, jagung, dan tebu, yang tersebar diseluruh desa yang ada di kecamatan ini.

Kecamatan Sumberpucung juga terdapat banyak sekali UMKM. Contoh produk UMKM yang sangat mencolok dan menjadi primadona pengunjung di kecamatan ini adalah tas, tahu, dan mabel. Serta keindahan alam yang disajikan di wilayah Kecamatan Sumberpucung, dapat memanjakan mata siapapun yang melihatnya. Seperti keindahan alam lain yang dapat kalian nikmati ketika berkunjung di kecamatan ini adalah Bendungan Sutami yang terletak di Desa Karangkates. Sampai saat ini, destinasi wisata alam ini yang paling digemari oleh para pengunjung.




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline