Lihat ke Halaman Asli

Atasi Bad Moodmu

Diperbarui: 26 Juni 2015   06:08

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Filsafat. Sumber ilustrasi: PEXELS/Wirestock

Sekarang jam menunjukkan pukul 23.45 saat tulisan ini dibuat, mengingat 45 menit sampai 1 jam yang lalu, aku mengalami bad mood, yang selidik punya selidik setelah beberapa saat kemudian aku telusuri apa penyebabnya, ternyata penyebabnya adalah itu (gak bisa aku critain disini ya, terlalu personal  ). Kebetulan aku sedang chating sama sobat-sobatku yang kemudian aku tanya kepada mereka apa yang biasa mereka lakukan bila menghadapi bad mood, mereka kompak berkata, tinggalkan semua kerjaanmu, tenangkan pikiran, bahkan ada sobatku yang bermeditasi, setelah itu cari tahu penyebabnya, lalu lakukan apa yang ingin kamu lakukan. Mendengar jawaban ini, aku berpikir, memang benar sih kalau bad mood itu sumbernya adalah sebuah permasalahan yang sedang dialami oleh seseorang. Kalau aku, memang sedang galau sekali antara pikiran dan hatiku, yang beberapa saat lalu sedang kualami. 45 menit yang lalu pikiranku sedang kalut, banyak sekali pikiran yang sedang melintas, tapi itu sebenarnya biasa saja, tetapi ada salah satu faktor pemicunya, yang timbul begitu saja. Ini dikarenakan adanya sebuah faktor dari luar, yang memang aku sendiri yang menciptakannya, yang akhirnya berefek sampai ke hatiku. Oleh sebab itulah aku menjadi merasa galau, ditambah pikiran yang tak menentu. Tetapi sekarang sudah reda, aku sudah tidak bad mood lagi, gak percaya ? buktinya aku sudah bisa menulis cerita ini  . Ada beberapa tips yang mungkin bisa digunakan saat kamu-kamu sedang bad mood. 1. Tinggalkan apa yang sedang kamu kerjakan sekarang. 2. Cari udara segar diluar atau lakukan apapun yang membuatmu tenang. 3. Cari akar masalahnya. 4. Lakukan apa yang kamu paling inginkan saat itu. Berdasarkan pengalaman pribadiku yang baru saja terjadi. Postinganku di blog aku pribadi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline