Ya, terus terang saja, tidak ada. Tapi jika dihubung-hubungkan, bisa saja ada hubungannya, meskipun, secara jujur ada kesan dipaksakan.
Bagi umat Islam di Indonesia, Idul Fitri memang mempunyai makna tersendiri di samping makna religius. Dapat dikatakan bahwa Idul Fitri mempunyai konotasi dengan saling berjabatan tangan, maaf-memaafkan, silaturahmi, halal bi halal, berpakaian baru, kunjung-mengunjungi antar saudara, tetangga atau rekan sekerja, menyediakan ketupat atau makanan kecil, dan sudah barang tentu "mudik".
Dari kenyataan itu menunjukkan bahwa Idul Fitri, bagi masyarakat muslim di Indonesia bukan lagi sekadar hari raya agama tetapi telah meluas menjadi suatu bentuk tradisi. Dan yang paling menonjol adalah tradisi mudiknya, sampai-sampai demi acara mudik agar aman dan nyaman, pemerintah dibantu beberapa lembaga, membuat agenda mudik secara gratis.
Di sini, penulis mengajak untuk bersikap bijak dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1 Syawal 1444 H, dengan tanpa melupakan sasaran utama dari pelaksanaan ibadah shaum di bulan Ramadhan ini, yaitu menjadi manusia yang bertakwa.
Dalam pandangan Islam, manusia di dunia ini mempunyai kedudukan sebagai peran utama. Dengan kedudukan manusia itu, maka Allah sengaja menundukkan seluruh isi alam semesta, untuk kehidupan manusia. Sehingga manusia bisa mengoptimalkan segala potensi diri yang ada demi memainkan perannya.
Oleh karena itu, Al Qur'an menunjuk manusia, antara lain menyebutnya dengan kata al-insaan yang diambil dari kata al-uns yang artinya "senang" atau "harmonis".
Jadi sebenarnya manusia yang sehat jasmani-rohani, pasti berada pada situasi dan kondisi yang "senang" dan "harmonis". Tetapi hal itu bisa berubah menjadi "tidak senang" dan "tidak harmonis", ketika manusia melakukan kesalahan.
Nah, untuk kembali pada posisinya yang semula, maka manusia harus menetralisir seluruh kesalahan tersebut hingga bersih (fitri). Adapun, formula yang bisa menetralisisir kesalahan itu dalam Islam ada istilah al 'afwu yang berarti "maaf", "pemaaf", atau "memaafkan".
Menurut Quraish Shihab, orang Islam yang benar ke-Islamannya memiliki sifat "pemaaf" walau tanpa "dimintai maaf", dan memang itu yang diperintahkan. Dalam Al Qur'an juga tidak ditemukan satu ayat pun yang menggunakan kata yang menunjuk pada "permintaan maaf" kepada sesama manusia.
Artinya yang ada hanya "memaafkan". Kata itu digunakan langsung oleh Allah SWT. kepada makhluknya (manusia) dengan tanpa upaya manusia untuk meminta maaf. Allah SWT. berfirman: "...maka Allah memaafkan kamu." (QS. Al Baqarah: 187). Juga, "...tetapi siapa yang memaafkan dan berbuat baik, maka ganjarannya ditanggung oleh Allah." (QS. Az Zukruf: 40).
Kembali pada kata al 'afwu sebetulnya berasal dari kata al afw, artinya "kelebihan" yang harus dikeluarkan (QS. Al Baqarah: 219). Makna itu berkembang menjadi "menghapuskan", maksudnya menghapuskan luka akibat kesalahan orang lain. Bisa juga menghilangkan kotoran yang mengganjal di dalam dada (kekesalan). Allah SWT berfirman, "Hendaklah mereka memberi maaf dan melapangkan dada, tidakkah kamu ingin diampuni oleh Allah ?" (QS. An Nuur: 22).