Alat survival adalah alat yang digunakan dalam fase bertahan hidup dialam liar. Terkadang kitab isa saja dihadapkan dengan posisi kita di alam liar yang begitu berbahaya, baik dari segi makhluk hidup yang ada di alam liar, maupun kondisi alam yang cukup ekstrim. Oleh sebab itu ketika kita berada dialam liar harus bersiap dengan banyak situasi yang mengancam keselamatan kita. Ketika kita harus berusaha menyelamatkan diri adalah dengan mempunyai peralatan yang bisa membantu kita dalam keadaan yang terbatas dan bisa digunakan dalam banyak hal atau yang biasa kita sebut dengan alat serbaguna. Peralatan ini memiliki banyak jenis dan fitur kegunaan yang berbeda, baik dari segi penggunaan, manfaat, bentuk, dan lain sebagainya.
Banyak negara yang memproduksi peralatan demikian, bahkan selalu ada inovasi terbaru dari alat yang ada, baik dari penambahan fitur, alat yang bisa digunakan, semakin ringkas, dan lain sebagainya. Tidak bisa dipungkiri bahwa setiap dari orang yang bersiap apabila tersesat dalam alam bebas maupun mau melakukan perjalanan ke alam bebas harus menyiapkan alat survival yang ada. Jenis alat-alat tersebut sangatlah banyak dan semua akan bermanfaat bagi kehidupan kita dialam bebas nantinya. Berikut sedikit kita jelaskan peralatan survival yang umum dibawa oleh para survivor, diantaranya:
1. Perlengkapan P3K, perlengkapan pertolongan pertama pada kecelakaan tentunya akan sangat berguna bagi kita yang sedang survival di alam bebas, hal ini akan berguna bagi kita mulai dari kita yang mengalami cedera maupun luka atau bahkan teman survival kita yang mengalami cedera atau luka, dengan perlengkapan p3k tersebut kita bisa memberikan pertolongan kepada diri kita atau orang lain yang sedang terluka maupun cedera.
2. Emergency Blanket, atau yang lebih dikenal dengan selimut termal adalah alat yang perlu dibawa juga ketika kita survival, karena ketika kita berada dialam liar selain kita dihadapkan dengan hewan buas kita juga dihadapkan dengan cuaca ekstrim yang ada di alam liar. Bayangkan saja ketika kita kehujanan di alam liar dan harus tidur dimalam hari untuk mengumpulkan tenaga di esok hari untuk kembali berjuang tapi kita dihadapkan dengan ancaman hipotermia karena kedinginan tidur di alam liar dan pakaian basah maka selimut termal ini bisa menjaga tubuh kita agar tetap hangat.
3. Pemantik Api, alat ini akan berguna bagi kita untuk menyalakan api agar bisa memasak, menghangatkan diri, maupun berguna bagi kita untuk memberikan sinyal sos karena cahaya pada malam hari akan sangat terlihat. Alat pemantik api ini bisa dengan mudah digunakan oleh banyak orang, karena kemudahannya dan manfaatnya inilah yang membuat pemantik api masuk kepada list peralatan survival ini.
4. Pisau Serbaguna, alat ini biasanya tidak hanya berisi pisau tajam seperti yang kita miliki di rumah untuk alat pemotong, akan tetapi berisi banyak alat lainnya yang berguna bagi kita untuk survival, biasanya alat ini juga berguna ketika kita melakukan pertolongan pertama dan sebagai alat pendukung dari p3k. Pisau Serbaguna ini biasanya diisi dengan pisau, gunting, obeng kecil, pengikir kuku, pembuka botol, gergaji kecil, dan berbagai alat berguna lainnya tergantung merek dan jenis yang ditawarkan.
5. Kompas, tidak akan terlewati juga alat satu ini yaitu Kompas, alat Kompas tentunya akan sangat berguna bagi kita yang tersesat di alam liar sebagai alat navigasi agar kita bisa keluar dari alam liar yang begitu besar dan bisa menyelamatkan diri. Kompas yang memiliki bentuk kecil dan dapat dengan mudah menunjukan arah inilah yang membuat Kompas pastinya akan sangat berguna bagi kegiatan kita ketika berada di alam liar dan sedang bertahan hidup.
6. Filter Air, kita sebagai manusia tentunya membutuhkan air ketika survival, di alam liar yang tidak selalu memberikan air bersih yang bisa langsung diminum mengharuskan kita bisa membuat alat filter air, alat ini tentunya bisa dibuat di alam dengan berbagai barang. Kita juga bisa memiliki alat filter air yang ringkas dan dapat dibawa kita ketika kita sedang mau bepergian ke alam liar. Dengan alat ini kita bisa meminum air yang ada di alam liar dengan tenang.
7. Senter, sebagai hari ketika kita survival kita juga dihadapkan dengan belum bisa keluar sebelum gelap dating, hal ini mengharuskan kita bermalam dan berjalan ditengah gelapnya alam liar. Senter adalah salah satu alat yang tentunya sangat berguna ketika kita berjalan di kegelapan karena bisa menerangi kita dan mengurangi resiko terhambat ketika kita berjalan di alam liar.
8. Peluit, alat satu ini bisa berguna untuk memberikan kita sinyal kepada orang lain atau kepada tim penyelamat karena ketika kita sudah lelah maka suara peluit lebih bisa terdengar keras daripada teriakan kita. Maka alat ini akan sangat berguna ketika kita berada dialam liar dan membutuhkan pertolongan atau sebagai kode kepada orang lain yang berada di alam liar.
9. Ransum Tinggi Kalori, atau yang lebih dikenal dengan makanan tentara adalah menjadi salah satu antisipasi dalam kondisi darurat karena kita juga membutuhkan makan dan dialam liar kita tidak bisa menjumpai makanan yang berlimpah serta aman ketika kita konsumsi, maka ransum ini menjadi salah satu opsi bertahan hidup yang diberikan untuk berjaga-jaga.