Lihat ke Halaman Asli

Atim

Jurnalis

Air Tak Mengalir, Sadap: Pemkot Harus Cepat Tanggap

Diperbarui: 10 Agustus 2019   17:44

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Syarifuddin Daeng Punna (SAdAP), memberikan bantuan air bersih di Jalan Sabutung Baru, Sabtu, (10/8/2019)/dokpri

Makassar-  Bakal Calon Wali Kota Makassar 2020, Syarifuddin Daeng Punna (SAdAP) turun langsung memberikan bantuan air bersih di Jalan Sabutung Baru, Kelurahan Cambaya, Kecamatan Ujung Tanah, Kota Makassar, Sabtu,  (10/8/2019)

Kali ini , dia menyempatkan diri untuk untuk melihat langsung kondisi masyarakat, setelah tim relawan kemanusian SAdAP  memberikan bantuan air bersih secara rutin selama 3 pekan,  di beberapa kelurahan di Kecamatan Ujung Tanah dan Kecamatan Tallo.

" Alhamdullilah, hari ini bantuan air bersih ke masyarakat berjalan lancar di dua titik di Jalan Sabutung Baru, Cambayya. Walaupun selama beberapa pekan saya di Jakarta, tapi tim relawan kemanusian SAdAP tetap sigap memberikan bantuan air yang menjadi kebutuhan masyarakat, " ujar SAdAP ketika ditemui usai memberikan bantuan air ke warga setempat.

Setelah mendengarkan langsung keluhan dari masyarakat , kata dia,  warga di Kelurahan Cambaya tidak mendapatkan air bersih karena pasokan dari PDAM  terhenti selama 2 bulan terakhir.

" Informasi yang saya terima dari masyarakat, masalah ini terjadi karena adanya indikasi penyumbatan saluran air di Kelurahan Cambaya, " tambahnya lagi

Ia mengaku sangat prihatin melihat langsung kondisi yang dialami masyarakat karena tidak ada setetes pun air yang mengalir.  

Kendati demikian, dia berharap pemerintah kota segera menyikapi masalah yang dihadapi masyarakat terutama di Kecamatan Ujung Tanah.

" Jika masalah air bersih kita harus cepat tanggap karena ini merupakan kebutuhan hidup yang sangat mendasar. Saya juga telah menghimbau tim Relawan kemanusian SAdAP untuk untuk terus memberikan bantuan ke warga setempat, " pungkas SAdAP.

dokpri

Dari pantauan di lokasi, puluhan warga dengan membawa jiregen berbagai ukuran datang mengantri untuk mendapatkan air bersih di dua titik Jalan Sabutung Baru.



BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline