RAMADAN BERCERITA (24) - Kain Sarung Pengganti Mukena Bagi Wanita Untuk Salat - Oleh : Nur Terbit
Tidak ada yang susah jika kita bersungguh-sungguh mau membuat sesuatu sesuai keinginan kita. Seperti ketika Anda sebagai kaum wanita, suatu ketika kesulitan mendapatkan mukena untuk salat. Ada tips sebagai "outfit" dari Bang Nur berikut ini.
Ternyata, kain sarung yang biasa dipakai tidur atau digunakan dalam berbagai kesempatan, bisa dimanfaatkan sebagai "outfit" untuk pengganti mukena bagi kaum wanita ketika suatu saat kesulitan saat mau salat.
Sebelum lebih jauh kita bahas bagaimana cara menggunakan kain sarung sebagai pengganti mukena untuk salat, Bang Nur bahas sedikit tentang apa itu "outfit".
Apa yang dimaksud kata outfit? Dari sejumlah literatur yang Bang Nur pernah baca, disebutkan bahwa outfit merupakan sebuah istilah yang banyak digunakan di dunia fashion.
Ya. Sederhananya, outfit mengacu pada serangkaian busana beserta dengan aksesorisnya yang dipakai oleh seseorang di waktu tertentu. Outfit ini biasanya disesuaikan dengan keinginan, lalu kenyamanan, atau juga untuk konteks tertentu.
Adapun yang termasuk bagian dari outfit di sini sesuai makna dari bahasa asingnya, itu bermakna pakaian. Outfit adalah sesuatu yang dipakai untuk menutupi tubuh seperti baju, celanan, rok, ikat pinggang, topi, kacamata, sepatu, dan masih banyak lagi.
Nah, terkait kain sarung yang biasa dipakai tidur atau digunakan dalam berbagai kesempatan, kali ini kita masuk ke bahasan utama terkait outfit. Ya, kain sarung itulah kita anggap sebagai outfit pengganti mukena.
Artinya di sini, sarung bisa dimanfaatkan sebagai "outfit" untuk pengganti mukena bagi kaum wanita ketika suatu saat kesulitan saat mau salat.