Lihat ke Halaman Asli

Cacao Fruit Chocolate Bar Pertama di Indonesia

Diperbarui: 17 Juni 2015   07:24

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1430677296234870945

Hallloo sobattt.. apa kabar semua ? semoga selalu dalam lindungan Allah SWT yah J..

Kali ini saya akan menceritakan sebuah caffe bertema coklat di jogja. Kenapa sih saya harus ceritakan, karena menurut saya caffe ini mungkin bisa jadi recomended buat kalian semua yang ingin merasakan aneka jenis makanan dan minuman yang bertema coklat. Pas di lidah pas di kantong deh...

Perlu kalian ketahui Cacao Bar ini merupakan Cacao Fruit Chocolate Bar pertama di Indonesia loh. Tempatnya yang menarik dan elegan dengan warna dinding kecoklatanya membuat siapa saja yang mengunjungi tempat ini akan betah berjam – jam di sini. Oh iya alamat lengkap Caffe ini ada di Jl. Kaliurang KM 11 utara lapangan bola, selatan toserba WS Sleman, DIY.

Caffe ini pas banget buat kalian yang suka nongkrong berjam – jam, selain makanan dan minuman yang menggoda di sini juga ada free wify. Biasanya sih yang dateng kesini orang yang ngerjain tugas, rapat panitia, pacaran,ngegalau :D, pdkt juga ada :p. Hahaha

Rapat Panitia Chemistry week

Oke, mungkin saya akan langsung saja menunjukan makanan yang biasa orang pesan di sini.

Open Toast

Roti yang di taburi coklat dan keju ini benar – benar sangat menggoda lidah. Jika roti yang biasanya di taburi seres, di Cacao bar ini menggunakan coklat asli yang lezat bagi yang merasakanya. Awas jangan ngiler yaww.. mending dateng dan rasain langsung wkwkw :p

Perlu di ingat, open toast disini bukan hanya coklat, tapi ada yang blueberry, cheese, strawbeery, dll. Pokoknya banyak rasa tergantung selera kamu.

French Fries

Kentang goreng ini mungkin bisa jadi pilihan kamu ketika sambil ngerjain tugas atau rapat panitia. Di tambah dengan tambahan saos atau coklat mungkin bisa buat kamu ingin segera dateng kesini :D wkwk.

Nasi Goreng

Bukan sekedar nasi goreng, jika biasanya tambahan telur langsung di campurkan dengan nasi. Di sini telurnya di buat jadi penutup nasi goreng yang membuat tampilan nasi gorengnya lebih mempesona, dan tentu rasa telurnya akan lebih terasa. oh iya, nasi gorengnya ada 3 jenis loh. Nasi goreng ijo, nasi goreng abang, dan nasi goreng spesial. Selain 3 jenis nasi goreng tadi. Ternyata ada 3 pilihan lagi loh, mau nasi goreng yang ada tambahan ayam, seafood, dan cumi...wkwkw pusing ya gara2 kebanyakan aneka rasa dan pilihan ? rasain sendiri aja deh ya.. :p

Di Cacao bar sebenarnya masih banyak menu makanan lain seperti grill sausage, churos, mayo risol, risol bolognese, dll... tumpeh – tumpeh deh mirip coklat, karena terlalu banyak hehe

Tidak kalah dengan keaneka ragaman makanan, ternyata minuman di Cacao Bar lebih banyak lagi menu yang bisa kamu pilih.

Moonlight

Minuman coklat yang di padu dengan tambahan susu ini mungkin bisa jadi referensi kamu ketika siang hari yang panas. Selain fresh, minuman ini juga sehat dan indah seperti slogan Caffe ini.

The DarKnight

The Dark....?? minuman serba gelap tapi rasanya engga gelap kok wkwkw. Bedanya sama moon terletak pada tidak ada tambahan susunya. Meski tidak ada tambahan susu, dark lebih kerasa rasa coklatnya.

Sakura Matcha

Sakura Matcha ini bukan hanya sekedar mirip green tea loh, tapi kembali lagi tema caffe ini.  serba coklat. Jadi semacam green tea namun ada tambahan coklat dan rasa buah – buahan. Ada strawberry, duren, banana, leci, dll.

3 jenis minuman ini memiliki kesan yang sederhana namun menawan. Sederhana ketika di lihat, tapi menawan jika di rasakan. Selain rasanya, kalau kamu pesen minuman ini. Kamu bisa pilih 3 jenis ukuran. Ada oke (300ml), aha (400ml), dan waw (600ml). Saya sarankan sih mending yang ukuran aha, karena kalau yang waw nanti perut kamu bisa kembung saking banyaknya. Wkwkw

Sebenarnya masih banyak lagi minuman – minuman di Cacao Bar seperti hot classic, tiramisu, misterious, dll. Cuma karena keterbatasan waktu dan referensi yang kurang mungkin cuma ini yang bisa saya share tentang minuman yaak. kalau ada waktu mungkin akan saya bagikan lagi.

Waah kayaknya Dadang semangat ya nulis tetang ini ?, semangatnya sih karena caffe yang bertema coklat dengan slogan Fresh, healthy, and lovely ( Segar, sehat, dan indah) ini emang harus kalian coba. Jarang loh caffe yang mengutamakan kesehatan. Kenapa saya bilang sehat ? karena gula yang di pakai pada setiap minuman di sini menggunakan 100% asli gula jagung. Kita tahu  Indonesia pada tahun 2013-2014 menempati posisi ke-7 atas penderita penyakit diabetes melitus (kencing manis) ... jadi sedih... L

Jadi, intinya cacao bar ini memadukan antara sehat dan lezat. Karena ternyata sehat dan lezat juga bisa bersahabat.

Ehhmmmm... apa lagi ya yang mau saya bahas ? *mikir*.. oh iya di setiap akhir bulan pihak Cacao Bar bagi – bagi bonus voucher atau pulsa senilai Rp.50.000 buat para pelanggan yang upload fotonya dengan hastag (#explorecacaobar) di instagram dengan tempatnya di Cacao Bar. Tapi dengan syarat yang bagus, menarik, banyak love, dll. Hahaha. Engga tau deh kriteria secara detailnya, yang penting intinya bagus aja. :p

Cobain sendiri aja deh ya upload di instagram, kali aja menang. Kan lumayan 50.000. Rezeki engga akan kemana – mana :D



Bicara soal Caffe engga lengkap kayaknya kalo engga di bahas waiter and waitress nya. waiter and waitress di cacao bar ganteng2 dan cantik2 loh. Mau lihat penampakan waiter and waitressnya.. nih dia :D

14306779182029349548

Oke. Mungkin Cuma ini yang bisa saya bagikan. Semoga bermanfaat dan menjadi referensi  buat kamu yang ingin rasain perpaduan makanan atau minuman yang sehat dan lezat.

Salam,

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline