Lihat ke Halaman Asli

Cohan Ridho

Mahasiswa

Meningkatkan Potensi Kampung Melalui Pemberdayaan Lingkungan yang Berlandaskan Nilai Kebudiluhuran

Diperbarui: 1 Maret 2022   13:14

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dokpri

KKN (Kuliah Kerja Nyata) yang telah diprogramkan oleh perguruan tinggi ini memang bertujuan dalam memberikan pengalaman dan wawasan kepada mahasiswa mengenai kehidupan di masyarakat. Pengalaman belajar yang diperoleh dari kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang didapatkan mahasiswa harapannya dapat memberikan bekal hidup dalam bersosialisasi selepas dari perguruan tinggi nanti.

Dimasa pandemi ini kami selaku mahasiswa KKN Universitas Budi Luhur kelompok M5 yang beranggotakan 10 orang terdiri dari berbagai fakultas mencoba mengabdikan diri dengan membantu di sekitar lingkungan Kampung KB ADEM kelurahan Kreo. Dengan terbatasnya waktu dan juga tenaga sebab kami mahasiswa yang mengikuti kelas karyawan di Universitas Budi Luhur kami mencoba mengabdi dengan cara membantu, peremajaan gapura, ikut memeriahkan event dan memberikan edukasi dan juga hiburan kepada anak anak di lingkungan tersebut. Kegiatan kami sendiri berlangsung mulai tanggal 31 Oktober-19 Desember 2021.

Sebelum dimulainya pelaksanaan KKN, kami tidak lupa untuk meminta ijin kepada Bapak RT,RW dan Kelurahan setempat agar dapat berjalan lancar. Kami merasa sangat berterimakasih sebab kami diterima dengan sangat baik dan mendapatkan dukungan yang cukup besar. Maka dari itu kami tidak menyianyiakan kebesaran hati dari warga Kampung KB ADEM tersebut. Selama kami melaksanakan KKN disana kami turut berdiskusi dan membantu kegiatan yang dilaksanakan oleh warga disana,mulai dari ikut serta pembukaan posyandu remaja hingga pelaksanaan Maulid Nabi Muhammad SAW. Selain itu kami juga membantu meremajakan gapura yang berada dipintu depan jalan.

Tidak lupa dalam masa pandemi, kami membagikan hand sanitizer dan masker kepada para warga untuk tetap mengingatkan pentingnya protokol kesehatan pada situasi apapun. Untuk tetap meningkatkan kenyamanan dan juga keasrian lingkungan kami turut memberikan tong sampah sebagai pengingat untuk tidak membuang sampah sembarangan agar terjauhkan dari segala penyakit.

Kami pun senang sekali dengan komunitas dari kampung tersebut yaitu GKB(Guyonan Bocah Kreo) tidak hanya saling membantu dalam penyelenggaran acara satu sama lain kami juga turut bertukar pikiran bersama dan berdiskusi mengenai kondisi dan juga keadaan mengenai lingkungan tempat tinggal masing masing TIM KKN.

"Terimakasih sekali telah membantu dan memberikan beberapa kenangannya, Kita masyarakat RT001 sangat senang pada adik-adik intinya jangan sungkan untuk bermain dan mampir. Satu hal lagi Anggap tempat ini kampung kedua kalian gausah malu untuk kumpul lagi." Ungkap Bapak Mukti selaku Kepala RT001.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline