Lihat ke Halaman Asli

claudiakanza

Penulis senja

Kapolri Siap Dukung Penuh Program Pembangunan 3 Juta Rumah

Diperbarui: 11 Januari 2025   16:19

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Foto: Kapolri Bersama Menteri Perumahan

Salah satu program prioritas yakni Pembangunan 3 Juta Rumah yang telah dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto akan dibahas dalam pertemuan Kapolri, Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI, Maruarar Sirait.

Pertemuan keduanya diawali dengan kunjungan Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman RI, Maruarar Sirait beserta jajaran yang diterima dengan baik oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, pada Jumat (10/1).

Program ini bertujuan untuk mewujudkan visi Presiden Prabowo yaitu, "Menjamin Rumah Murah dan Sanitasi untuk masyarakat desa yang membutuhkan", 

Sasaran utamanya adalah masyarakat yang berpenghasilan di bawah 8 juta per bulan atau kategori masyarakat berpenghasilan rendah (MBR).

Pada tahun 2025, pemerintah menargetkan pembangunan sebanyak 500.000 unit rumah sebagai bagian dari upaya menciptakan akses hunian yang kayak bagi masyarakat. Lahan yang akan digunakan untuk program ini berasal dari berbagai sumber, termasuklah aset negara hasil penyitaan tindak pidana korupsi aset blbi, lahan rampasan eks HGU dan HGB, serta donasi tanah dari korporasi d melalui program CSR.

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menegaskan dukungan penuh polri terhadap program strategis tersebut.

"Polri berkomitmen untuk memberikan pendukungan dan pendampingan agar program pembangunan 3 Juta rumah dapat berjalan dengan baik guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat", ujarnya.

Menteri Maruarar Sirait menyampaikan atas sinergi yang telah terjalin antara pihaknya dengan Polri. Ia menilai dukungan ini akan memperkuat pelaksanaan program pemerintah dalam memenuhi kebutuhan perumahan bagi rakyat.

"Ini bukan hanya soal membangun rumah tetapi juga membangun harapan dan keadilan sosial bagi masyarakat yang membutuhkan", katanya.

Program ini diharapkan menjadi langkah konkret dalam mengatasi akses kesenjangan perumahan di Indonesia sekaligus mendukung pemerataan kesejahteraan bagi masyarakat di berbagai wilayah.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline