Lihat ke Halaman Asli

Citra Ayu Andiningrum

Citra Ayu Andiningrum

Atap Rumahmu

Diperbarui: 25 Januari 2021   17:56

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Hujan berhenti
Cerah pun tak nampak
Ada banyak kisah yang tidak bisa digapai
Memilih berada di tengah
Tanpa tau arah
Tujuanmu kemana
Atas atau bawah
Kanan atau kiri
Utara atau Selatan
Berlari atau berhenti
Tinggal atau pergi

Kau menetap tanpa punya atap
Atapmu dipakai orang lain
Padahal kamu butuh

Percuma saja kamu memperbaiki dinding itu
Kalau atapmu gak ada
Habis sia sia dindingmu terkena hujan
Yang langsung membasahi dinding tanpa dilindungi

Pantas saja kamu kedinginan
Rumahmu tidak beratap
Selimutmu akan tetap basah terkena hujan
Pakaianmu akan rusak diguyur hujan

Pergi itu solusimu
Sewa saja tempat yang lain
Tapi ada atapnya
Biarkan saja rumah mu diguyur hujan
Kamu dilindungi

Tidak apa apa kamu membayar lebih
Asal kamu dilindungi
Asal kamu merasa tidak sia - sia

Jangan merasa merebut bagian
Atau
bagianmu direbut orang lain
Selama syukurmu kurang
Akan selalu sama seperti itu
Rumahmu itu bukan milikmu

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline