Lihat ke Halaman Asli

Cintia Gita

TERVERIFIKASI

#MenjadiSukses #MenjadiHidup #MenjadiBermakna | Sharing Oriented

Generasi Muda Tampil Percaya Diri di Jalan Sudirman dan Dukuh Atas

Diperbarui: 13 Juli 2022   14:07

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Source: Instagram @jejelinces, CNBC, dan dream.co.id

Akhir-akhir ini kita sering dihadapkan dengan berita ramainya daerah Jalan Sudirman dan Dukuh Atas sebagai tempat para muda mudi berkumpul untuk sekedar bermain dan foto-foto. Pengunjung yang didominasi oleh remaja Citayam, Bojong Gede, dan Depok menunjukkan dirinya dengan dengan penampilan berpakaiannya yang beragam.

Berawal dari viralnya Bonge, Mawar, Jeje, dan Roy yang diwawancarai oleh content creator TikTok, lalu viral. Kini semakin banyak remaja mengunjungi Sudirman dan Dukuh Atas.

Uniknya, mereka menunjukkan gaya berpakaiannya yang berbeda-beda dengan penuh percaya diri. Mungkin bagi beberapa orang, gaya berpakaian mereka terlihat berlebihan atau terlalu sederhana, namun jika dilihat dari sisi para remaja ini, mereka terlihat percaya diri dengan apa yang mereka gunakan. 

Hal ini dapat dilihat dari kenyamanan berpakaian dan kebebasan yang mereka lakukan bersama teman-teman sebayanya, mereka mampu berekspresi dengan baik dan menyalurkan kreativitas mereka melalui cara berpakaian, mengabadikan momen, dan membuat suatu konten.

Kepercayaan diri adalah bekal penting dalam menjalankan segala sesuatunya. Ketika seseorang percaya diri, mereka bisa bertumbuh dan menunjukkan keberadaan dan kemampuan dirinya dengan baik. Hal ini sama seperti para ABG di sekitar Jalan Sudirman dan Dukuh Atas dengan masing-masing karakteristik outfit-nya.

Penampilan menjadi salah satu alasan kepercayaan diri seseorang dengan keuntungan memperoleh feedback yang positif, hingga mendapatkan kemudahan dalam berinteraksi. Kalau dikaitkan dengan para remaja ABG-nya “SCBD” ini, penampilan mereka membawa keuntungan menjadi sorotan di media publik, menciptakan tren yang semakin disorot oleh media luar, dan membuat mereka lebih mudah berinteraksi dengan teman sebaya, maupun dengan para public figure/influencer yang tertarik untuk berkenalan dan berkolaborasi dengan pasukan “SCBD” ini.

Namun, jangan sampai rasa percaya diri itu menghilangkan tanggung jawab dalam menjaga kebersihan dan ketertiban umum, ya! Tetap hargai peraturan, kebersihan, dan keasrian lingkungan supaya daerah Jalan Sudirman dan Dukuh Atas tetap menjadi area trendy yang nyaman dan mengasyikan!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline