Lihat ke Halaman Asli

Cintia Gita

TERVERIFIKASI

#MenjadiSukses #MenjadiHidup #MenjadiBermakna | Sharing Oriented

Mereka Telah Berjuang, Ayo Apresiasi!

Diperbarui: 31 Juli 2021   21:16

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

credit to owner

Olimpiade Tokyo 2020 menjadi perbincangan netizen Indonesia terutama pada pertandingan Badminton. Begitu luar biasa perjuangan dari tim Badminton Indonesia dalam mengharumkan nama Bangsa Indonesia di pertandingan bergengsi ini. Namun, pertandingan memang ditakdirkan untuk menang dan kalah.

Dari 7 perwakilan tim Badminton Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, Praveen/Melati, Gregoria Mariska, Jonatan Christie Kevin/Marcus, dan Ahsan/Hendra harus menghentikan langkahnya karena lawan mereka menciptakan poin kemenangan yang lebih unggul. Masih ada Ginting yang bertahan hingga semifinal tunggal putra dan Greysia/Apriyani yang berhasil maju ke final badminton ganda putri.

Melihat perjuangan tim badminton Indonesia hingga saat ini, alangkah baiknya kita fokus untuk mengapresiasi segala bentuk usaha yang telah mereka berikan kepada Indonesia. Sebagai penonton dan pendukung tim badminton yang telah berjuang di Olimpiade Tokyo, apresiasi adalah kontribusi terbaik yang bisa kita lakukan.

Sudah banyak waktu yang mereka korbankan untuk mempersiapkan pertandingan, sudah banyak usaha dan strategi yang mereka bangun untuk bertanding, menang atau kalah adalah suatu hal yang sulit untuk diprediksi. Minnions, The Daddies, PraMel, Christie dan Gregoria sudah berjuang dengan sangat baik.

Ayo, kita dukung seluruh tim badminton Indonesia dengan memberikan komentar positif dan memotivasi, bukan menjatuhkan apalagi menghina, karena sebagai negara yang menjunjung tinggi persatuan dan kesatuan sudah seharusnya kita tetap mendukung perjuangan yang diberikan tanpa harus menghakimi. 

"We tried our best and now we'll reevaluate ourselves. We didn't try to think about running out of energy or anything like that. We felt like we did our best and tried to focus a lot. What can we say, our opponents did really well, especially in the decider." - Mohammad Ahsan

Jangan sampai satu kesalahan atau satu kegagalan menghilangkan seluruh kebaikan dan perjuangan yang telah mereka berikan untuk Indonesia.

Ayo, apresiasi!

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H




BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline