Lihat ke Halaman Asli

Cintia Gita

TERVERIFIKASI

#MenjadiSukses #MenjadiHidup #MenjadiBermakna | Sharing Oriented

Informasi Ketersediaan Tempat dan Alat Penanganan Covid-19 Terupdate

Diperbarui: 17 Juli 2021   11:43

Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Dok. Cintia Gita

Melonjaknya kasus positif Covid-19 di Indonesia saat ini seperti mimpi buruk yang tidak pernah diharapkan. Virus varian delta menjadi topik perbincangan akhir-akhir ini. Memasuki gelombang ke-2, Indonesia kembali pecah rekor hingga 50 ribu perhari, tentu hal tersebut bukan rekor yang dapat dibanggakan, melainkan rekor yang diharapkan tidak ada lagi rekor-rekor lonjakkan baru lainnya. Hal ini berdampak pada kegiatan masyarakat yang harus kembali dibatasi dengan ketat.

Pemerintah mengeluarkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat Jawa - Bali. Kebijakan ini mewajibkan selain sektor essensial dan kritikal, seluruh kegiatan dilakukan secara daring atau Work From Home (WFH). Berbeda dengan kebijakan-kebijakan sebelumnya yang dimana setiap orang masih bisa berpergian dan melakukan aktivitas di tempat kerja sekalipun bukan sektor essensial dan kritikal, tetapi kali ini jauh lebih ketat. Wajib membawa Surat Tanda Registrasi Pekerja (STRP) jika memasuki wilayah Ibu Kota Jakarta, hingga adanya penyekatan lalu lintas di titik-titik tertentu.

Banyaknya jumlah masyarakat Indonesia yang terpapar virus Covid-19 setiap harinya memberikan dampak pada ketersediaan rumah sakit, tempat isolasi mandiri, kesediaan tabung oksigen, hingga permasalahan pangan setiap hari saat isolasi mandiri di rumah. Masyarakat masih sulit mendapatkan tabung oksigen dan tempat isi ulang oksigen karena tingginya permintaan.

Melihat kesulitan yang terjadi pada masyarakat Indonesia saat ini, para relawan membentuk website Warga Bantu Warga untuk memberikan informasi ketersediaan rumah sakit, ruang isolasi mandiri, oksigen, dan bantuan lainnya mengenai penanganan Covid-19.

 Apa Saja yang Terdaftar di Website Warga Bantu Warga?

1. Website Warga Bantu Warga selalu mengupdate informasi secara berkala pada laman website tersebut.

2. Hotline Warga Bantu Warga sebagai contact person atau narahubung mengenai informasi terupdate.

3. Menyediakan bantuan pokok kepada pasien positif Covid-19 untuk wilayah Jabodetabek, Bandung, Jogja, dan Surabaya.

4. Memposting informasi terbaru dari pemerintah, khususnya dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

5. Database atau data informasi ketersediaan Rumah Sakit, Puskesmas, Ambulans, Oksigen, Donor Plasma, dan kontak penting lainnya dalam bentuk Excel Spreadsheet.

6. Situs dan kontak penting tentang Covid-19, yaitu hotline Kemenkes, situs informasi rawat inap (SIRANAP) Kemenkes, info ketersediaan alat dan fasilitas kesehatan, situs donor plasma, database layanan vaksin, ketersediaan obat di daerahmu, dan informasi layanan krematorium, mobil jenazah, peti mati, bunga duka, dan program bantuan makan isoman.

7. Daftar kontak fasilitas dan alat kesehatan per provinsi di Indonesia.

Halaman Selanjutnya


BERI NILAI

Bagaimana reaksi Anda tentang artikel ini?

BERI KOMENTAR

Kirim

Konten Terkait


Video Pilihan

Terpopuler

Nilai Tertinggi

Feature Article

Terbaru

Headline